Bola.com, Malang - Virus corona membuat gelandang asal Brasil, Bruno Smith, belum resmi menjadi pemain Arema FC. Pasalnya, Bruno belum menandatangani kontrak bersama Arema.
Awalnya, setelah menjalani tes medis dan mengikuti sesi latihan, agenda selanjutnya adalah Bruno Smith melakukan proses tanda tangan kontrak di Arema. Akan tetapi, setelah menjalani tes medis dan latihan pada Senin (5/10/2020), sang pemain harus melakukan karantina mandiri.
Advertisement
Berdasarkan hasil tes swab yang keluar pada Rabu (7/10/2020), Bruno Smith dinyatakan positif terpapar virus corona. Alhasil, masih belum bisa dipastikan kapan Bruno resmi menjadi bagian dari Arema FC.
"Kita tunggu dia sampai negatif COVID-19. InsyaAllah dalam waktu dekat sudah negatif," harap General Manager Arema, Ruddy Widodo.
Artinya, tim pelatih sudah memberikan rekomendasi kontrak kepada Bruno Smith. Begitu juga dengan hasil tes jantung dan kondisi fisiknya dari dokter secara garis besar bagus.
Arema FC tidak akan membatalkan kontrak Bruno hanya karena positif COVID-19. Tenaganya sangat dibutuhkan sebagai playmaker tim dalam lanjutan Shopee Liga 1.
"Harusnya, setelah medical test dan latihan, langsung prosesi tanda tangan kontrak," sambung Ruddy.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Masih Harus Karantina Hingga Sepekan
Masih terpapar virus corona membuat Bruno Smith masih harus menjalani karantina mandiri. Tes swab akan kembali dijalani Bruno setelah batas waktu 10 hari karantina, seperti yang disampaikan dokter tim Arema, Nanang Tri Wahyudi.
Pengalaman Bruno Smith yang terpapar virus corona tentu membuat Arema FC memperketat protokol kesehatan, terutama untuk pemain asing yang baru tiba.
Meski sudah punya hasil tes swab negatif dari negaranya, hal itu tidak menjamin pemain terbebas dari COVID-19. Kabarnya, Arema akan mendatangkan pelatih fisik dari Brasil, Vitor Tinoco. Untuk itu, Arema FC akan menerapkan protokol kesehatan yang lebih ketat.
Advertisement