Sukses


Berambisi Kejar Trofi, Persija Dukung Shopee Liga 1 Dilanjutkan pada November 2020

Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta mendukung Shopee Liga 1 dilanjutkan pada November 2020. Tim berjulukan Macan Kemayoran itu sudah tidak sabar untuk kembali merumput di lapangan.

Persija Jakarta bersama 17 tim lainnya telah bersepakat untuk melanjutkan Shopee Liga 1 pada 1 November 2020 pada pertemuan yang bertajuk 'Extraordinary Club Meeting' di Yogyakarta, Selasa (13/10/2020).

Keseriusan Persija Jakarta dalam menatap kompetisi dibuktikan dengan aktivitas tim yang terus berlanjut. Macan Kemayoran tetap menggelar latihan di tengah ketidakpastian kompetisi.

"Persija Jakarta sejatinya terus melakukan persiapan dan tidak mengurangi tensi latihan sedikit pun," kata Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, dinukil dari laman klub.

"Pengunduran kompetisi membuat tim pelatih untuk melakukan variasi program latihan agar ritme dan keadaan pemain tetap dalam kondisi yang baik secara teknis maupun psikologis. Hal ini sebagai bentuk komitmen seluruh pemain dan ofisial untuk melanjutkan musim 2020," imbuh pria yang karib dipanggil Panca itu.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Komitmen Persija

Panca mematikan, Persija Jakarta berkomitmen untuk tidak melanggar kesepakatan dengan peserta Shopee Liga 1 lainnya. Macan Kemayoran tetap setia dengan pilihan untuk melanjutkan kompetisi.

"Oleh sebab itu, dengan adanya kesepakatan bahwa 1 November 2020, kompetisi kembali dimulai, seluruh komponen di Persija Jakarta menyatakan siap untuk berlaga dan berkompetisi menjadi yang terbaik," jelas Panca.

Adapun, kekuatan Persija Jakarta tereduksi di tengah masa persiapan kompetisi. Bomber asal Kroasia, Marko Simic, telah pulang ke negaranya dan belum diketahui kapan akan kembali.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer