Bola.com, Kuala Lumpur - Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) telah menetapkan jadwal ulang untuk lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia putaran kedua, yang juga menjadi Kualifikasi Piala Asia 2023. Timnas Indonesia akan kembali bermain pada Maret dan Juni 2021.
Komite Kompetisi AFC bersepakat untuk kembali menggulirkan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia pada Maret 2021 untuk matchday ke-7 dan ke-8. Selain itu, pertandingan ke-9 dan ke-10 akan dirampungkan pada Juni 2021.
Baca Juga
Gosip Transfer Kevin Diks Makin Kencang, Wartawan Jerman Bocorkan Kapan Sang Bek Timnas Indonesia Pindah ke Monchengladbach
Zanadin Fariz Pede Bawa Timnas Indonesia Bersaing di Piala AFF 2024: Tak Minder meski Mayoritas U-22
Pratama Arhan Merapat tapi Telat, Kepastian Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Ditentukan pada 5 Desember 2024
Advertisement
"Disepakati bahwa semua pertandingan babak Kualifikasi Piala Asia 2023 harus diselesaikan sebelum 15 Juni 2021," tulis AFC dalam pengumuman di laman the-afc.com.
"Pertandingan ke-7 dan ke-8 digelar pada Maret 2021 dan partai ke-9 dan ke-10 berlangsung pada Juni 2021. Sementara babak play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 dimulai pada September 2021," lanjut pernyataan AFC tersebut.
Timnas Indonesia telah dipastikan gagal lolos ke putaran final Piala Dunia 2022. Namun, tim berjulukan Skuat Garuda itu masih punya kans untuk melaju ke Piala Asia 2023 lewat jalur kualifikasi.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Juru Kunci
Dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023, Timnas Indonesia masih berstatus juru kunci Grup G. Skuat Garuda selalu kalah dalam lima pertandingan.
Timnas Indonesia masih menyisakan tiga pertandingan di babak ini. Masing-masing menghadapi Thailand, Uni Emirat Arab (UEA), dan Vietnam.
Pertandingan melawan Thailand dan UEA dijadwalkan digelar pada Maret 2021. Adapun, partai menghadapi Vietnam akan bergulir pada Juni 2021.
Advertisement