Sukses


Jaga Tradisi, Zulham Zamrun Persiapkan Anaknya Menjadi Pesepak Bola

Bola.com, Bandung - Striker Persib Bandung, Zulham Zamrun berharap anaknya, Ronaldo Zamrun menjadi seperti dirinya sebagai pemain sepak bola.

Menurutnya, profesi sebagai pesepak bola merupakan turun temurun dari keluarga besarnya di Ternate. Maka itu, Zulham akan membimbing anaknya yang masih balita untuk menjadi atlet sepak bola yang handal.

"Ya, sudah pasti itu otomatis, saya ingin kenalkan dia dengan sepak bola, karena dari mulai bapak, saya, zulvin, adik-adik yang lain dan keluarga lingkungan yang lain masih di sepak bola. Jadi Ronaldo juga harus sepak bola. Apalagi namanya Ronaldo," seloroh Zulham Zamrun.

Apapun yang terjadi nanti lanjut Zulham, yang penting bagaimana caranya Ronaldo Zamrun harus kenal dengan sepak bola. "Biar turun temurun. Dan itu jadi tugas saya," ungkap Zulham.

Mengenai kegiatan yang akan dilakukan selama diliburkan dua bulan, pemain bernomor punggung 17 di Persib ini mengaku akan tetap melakukan latihan secara mandiri demi menjaga kondisi.

"Sudah pasti selama libur ada program latihan untuk menjaga kondisi pemain, apalagi kami di Persib dalam kondisi yang bagus semua," kata Zulham Zamrun.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Program Latihan

Persib diliburkan selama dua bulan, November dan Desember 2020, setelah PSSI dan PT LIB memutuskan Shopee Liga 1 2020 akan dilanjut pada Februari 2021.

Persib rencananya akan kembali berkumpul untuk melakukan persiapan pada awal Januari 2021.

"Jadi selama liburan, kami diberi program latihan sehingga saat kembali latihan sudah siap semua seperti latihan rutin dengan tim," kata Zulham mengakhiri.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer