Sukses


Jadi Mentor di Akademi West Ham, Eks Persib Sarankan Pemain Muda untuk Tahu Satu Hal Ini

Bola.com, Jakarta - Mantan pemain Persib Bandung, Carlton Cole, sedang menikmati kariernya sebagai mentor di akademi West Ham United. Menurutnya, apa yang ia lakukan adalah bagian penting dalam perkembangan sepak bola.

Carlton Cole membela Persib pada 2017 namun cuma bermain sebanyak lima pertandingan saja. Pada Maret 2018, ia dipecat manajemen Maung Bandung.

Bekas pemain Chelsea itu sempat mengikuti latihan bareng Wimbledon, namun sesi tersebut hanya dimaksudkan untuk menjaga kebugaran saja.

Selain melanjutkan 'karier' sebagai pembicara di berbagai program televisi di Inggris, termasuk tampil di channel YouTube Wes Ham, Cole kini disibukkan dengan kegiatan sebagai mentor buat akademi tim berjulukan The Hammers itu.

"Saya bekerja di akademi West Ham United U-16. Mereka merekrut saya karena ingin saya menjadi mentor untuk membantu anak-anak bisa bergabung ke tim senior secepatnya," kata Cole.

"Saya punya formula untuk itu, dan mereka ingin saya menyampaikan pengalaman bermain kepada anak-anak. Saya juga melatih mereka agar menjai pemain yang lebih baik," ujarnya lagi.

 

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Pentingnya Sepak Bola Usia Dini

Lebih lanjut, Carlton Cole menilai bahwa pengembangan sepak bola sejak usia dini sangatlah penting. Apalagi menurutnya, potensi anak-anak sudah terlihat setidaknya saat usia 9-10 tahun.

"Biasanya kita sudah bisa lihat pemain bagus atau tidak saat usia 9-10 tahun. Bagaimana caranya menyentuh bola, berlari, atribut atletis semacamnya," kata Cole.

"Peran pelatih sangat penting di sepak bola usia dini. Karena itu adalah pondasi dalam sepak bola. Anda perlu mengembangkan potensi pemain Anda. Contohnya di Persib, di skuad utama, mereka punya gaya bermainnya sendiri, lalu Anda memiliki pemain muda, nah mereka harus memahamai apa yang diharapkan dari permainan mereka di level tersebut."

"Jika anak-anak memainkan gaya permainan sepak bola yang jauh berbeda yang tak sesuai dengan skuad utama Persib, maka mereka tidak akan mmenjadi pemain utama Persib."

"Tahap pengembangan adalah masa paling menentukan bagi pemain untuk mencapai puncak karier dalam sepak bola. Saya pikir ini sangat penting buat pemain muda mengenal lebih awal tentang hal ini," katanya menambahkan.

Sumber: YouTube/Persib

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer