Sukses


4 Pemain Ikuti Garuda Select di Inggris, Direktur Amatir Persebaya Punya Pesan Khusus

Bola.com, Surabaya - Persebaya Surabaya melepas empat pemain untuk mengikuti program Garuda Select jilid tiga di Inggris. Empat pemain yang dimaksud adalah Fernando Pamungkas, I Gusti Made Rendy, Wahyu Agung Drajat, dan I Gede Aditya.

Mereka terpilih dalam seleksi yang dipimpin langsung Direktur Sepak Bola Garuda Select, Dennis Wise. Mereka akan menjalani pemusatan latihan di negeri Ratu Elizabeth sampai Mei 2021.

Direktur Amatir Persebaya, Saleh Hanifah memberi pesan khusus saat melepas empat pemainnya. Dia meminta Wahyu Agung dan kawan-kawan tidak menyia-nyiakan kesempatan berguru di negara yang sering mengklaim sebagai penemu sepak bola.

"Saya minta mereka jaga diri, jaga mental. Karena berangkat Inggris hanya awal. Masih panjang perjalanan karier mereka," kata Saleh Hanifah seperti dilansir laman resmi klub, Selasa (24/11/2020).

Saleh juga meminta mereka menjaga nama baik Persebaya karena bagaimanapun mereka membawa nama besar Persebaya dalam skuad Garuda Select. Mereka harus mampu menjaga attitude selama di sana.

"Mereka juga harus memberikan penampilan terbaik. Karena bagaimanapun mereka membawa nama Indonesia di Eropa. Jaga harga diri dan martabat bangsa," tegasnya.

Saksikan Video Pilihan Kami:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Komentar Pelatih Elite Pro Academy Persebaya U-16

Senada dengan Saleh, pelatih Elite Pro Academy Persebaya U-16, Yongki Kastanya memberikan pesan yang sama. Dia juga menyuntikkan semangat agar empat anak didiknya punya kepercayaan diri.

"Pemain kita paling sering minder kalau main di luar negeri. Saya tekankan ke mereka untuk tidak minder, harus wani. Tunjukkan karakter Surabaya," jelas Yongki.

Terlebih, mereka akan jauh dari orang tua selama kurang lebih setengah tahun. Ditambah tantangan perbedaan cuaca, makanan dan budaya, mereka harus bisa menghadapi semua itu.

 

Sumber asli: Bola.net

Disadur dari: Bola.net (Mustopa El Abdy, Published 24/11/2020)

Video Populer

Foto Populer