Sukses


Shope Liga 1: Agenda Latihan Kembali Mundur, Bek Arema Sudah Tidak Terkejut

Bola.com, Malang - Arema FC memutuskan menunda latihan hingga pertengahan Desember 2020. Informasi ini sudah disampaikan oleh manajemen klub kepada tim pelatih dan pemain.

Ternyata keputusan ini bukan sesuatu yang mengejutkan. Bek Arema FC, Nurdiansyah, menganggap hal itu sudah biasa. Hal tersebut karena belum ada garansi dari kepolisian untuk PT Liga Indonesia Baru dan PSSI untuk melanjutkan Shopee Liga 1.

Manajemen Arema FC sudah tiga kali menunda sesi latihan. Dari 10 November, mundur ke 30 November, dan akhirnya kini pertengahan Desember.

"Bagi saya biasa saja, karena kompetisi tidak mungkin jalan selama izin masih sulit didapatkan," ujar pemain berusia 21 tahun asal Jombang, Jawa Timur, itu. 

Praktis mantan bek Borneo FC itu lebih banyak latihan mandiri di kampung halamannya. Kebosanan sebenarnya dirasakan, tapi tidak ada pilihan lain baginya.

“Kalau ditanya bosan atau tidak, ya pasti bosan. Mungkin hanya bisa menyibukkan diri saja,” sambung bek Arema FC itu.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Serbasalah

Saat ini, hanya Persikabo saja yang menggelar latihan bersama. Sementara Arema FC dan klub lain memilih berhemat dengan meliburkan tim. Andaikan latihan digelar lagi, Singo Edan juga tidak bisa menggelar uji coba dengan tim selevel atau membuat turnamen mini.

Pada Oktober lalu, Arema sempat menjalani latihan bersama dengan Madura United. Agenda itu berakhir lebih cepat karena Kepolisian Kabupaten Malang mendatangi Stadion Kanjuruhan dan meminta uji coba berakhir pada menit ke-75.

Jika hanya latihan biasa, tentu pemain juga dilanda kejenuhan. Pelatih hanya melakukan pengulangan program latihan.

Pelatih Arema, Carlos Oliveira sempat stres dengan kondisi ini. Lantaran dia tidak bisa menyusun program maksimal. Dia mengibaratkan timnya sedang terbang tanpa tahu dimana landasan yang dituju.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer