Bola.com, Malang - Football Camp yang digelar oleh pelatih Persipura Jayapura, Jacksen Tiago di Kusuma Agro Wisata, Kota Batu tergolong sukses.
Meski masih berlangsung hingga 12 Desember, banyak yang tertarik untuk melihat program pembinaan pemain usia 10-15 tahun itu. Pada hari pertama (6/12/2020), striker Timnas Indonesia, Beto Goncalves memberikan program latihan. Beto baru mengantongi kursus kepelatihan C AFC.
Baca Juga
Gelandang Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Akan Sangat Indah jika Bisa Melawan Belanda dan Tijjani di Piala Dunia 2026
Erick Thohir Blak-blakan ke Media Italia: Timnas Indonesia Raksasa Tertidur, Bakal Luar Biasa jika Lolos ke Piala Dunia 2026
Erick Thohir soal Kemungkinan Emil Audero Dinaturalisasi untuk Timnas Indonesia: Jika Dia Percaya Proyek Ini, Kita Bisa Bicara Lebih Lanjut
Advertisement
Selain Beto, ada satu pemain profesional yang hadir, yakni bek Arema FC, Caio Ruan. Namun, stoper 25 tahun itu tidak terlibat dalam football camp tersebut. Dia duduk di tribune penonton menyaksikan setiap program yang diberikan.
“Dia datang bersama Beto. Saya juga baru pertama kali bertemu dengannya. Malam hari, kami pergi makan malam dengan keluarga-keluarga Brasil,” jelas Jacksen.
Venue football camp tersebut tidak terlalu jauh dari kediaman Caio di Kota Malang. Mantan pemain Sao Paolo tersebut sendirian di Malang. Beto juga pernah bermain di Arema musim 2013-2014.
Saat ada pemain asal Brasil di Malang, dia mengajaknya untuk berkumpul. Apalagi di acara Jacksen, ada pelatih fisik Breno Araujo dan pelatih kiper Gerson Rios yang terlibat. Mereka merupakan tim pelatih Persipura.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Silaturahmi Orang Brasil
Beto juga mengajak Caio berkunjung ke sekolah sepak bola milik mantan pemain asal Brasil, Caudio de Jesus yang ada di Malang. Sehingga dia tidak merasa sendirian di tenah mandeknya kompetisi Indonesia.
“Raja Indonesia, terima kasih untuk semua. Anda fenomenal,” tulis Caio sambil memasang foto bersama Beto di akun instagramnya.
Seperti diketahui, Caio memang baru dua bulan lalu gabung dengan Arema FC. Baru sebulan berlatih, Arema menghentikan program latihan karena tidak ada kejelasan kompetisi.
Sementara, rekannya sesama Brasil di Arema, Bruno Smith memilih pulang kampung. Begitu juga dengan pelatih kiper Felipe Americo. Sementara pelatih kepala Carlos Oliveira berlibur ke Bali. Dia jadi orang Brasil di Arema yang tersisa di Malang.
Advertisement