Sukses


Jajal Rumput Gelora 10 November, Persebaya All Star Rayakan 100 Tahun Bung Tomo

Bola.com, Jakarta - Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Surabaya membuka kembali Stadion Gelora 10 November, Surabaya, setelah rampung renovasi. Mereka mengadakan laga uji coba Persebaya All Star untuk menjajal rumput stadion yang terletak di Kecamatan Tambaksari tersebut, Sabtu sore (19/12/2020).

Seperti diketahui, stadion yang akrab dengan sebutan Tambaksari tersebut disiapkan sebagai tempat latihan untuk Piala Dunia U-20 2021. Banyak perubahan telah dilakukan, terutama penggantian rumput yang lebih baik.

Laga ini mempertemukan tiga tim yang bertanding dengan sistem trofeo. Di antaranya adalah Persebaya All Star, Sobat Df Legend All Star, dan Jakarta 40 All Star. Acara ini juga sekaligus memerangati 100 tahun Bung Tomo.

“Tujuan acara ini adalah hari ultah Bung Tomo ke-100. Semula, acaranya digelar di Stadion GBT (Gelora Bung Tomo). Tapi, rumput di sana belum bisa dipakai, dikhawatirkan rusak. Stadion ini (Gelora 10 November), sudah siap dipakai uji coba,” kata Edi Santoso, Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Dispora Surabaya.

Acara ini dihadiri oleh banyak mantan pemain Persebaya legendaris. Di antaranya adalah Yusuf Ekodono, Anang Ma’ruf, Maura Hally, Mursyid Effendi, Mat Halil, Fandi Eko Utomo, hingga Jacksen F. Tiago. Menurut Edi, Andik Vermansah dan Evan juga diundang, namun berhalangan hadir.

Simpatisan dan keluarga dari mendiang Bung Tomo juga ikut menyemarakkan acara ini. Sosok Bung Tomo sendiri dinilai berjasa dalam kemerdekaan karena pidatonya membangkitkan semangat Arek-Arek Suroboyo dalam perang melawan Sekutu yang berpuncak pada 10 November 1945.

 

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Dihadiri Penggawa PSIS Semarang

Suasana pertandingan juga berlangsung hangat karena mempertemukan para pemain lintas generasi. Fun game membuat duel berlangsung seru. Fandi Eko Utomo salah satu pemain yang mengaku sangat menikmati acara ini.

Pemain saat ini berstatus gelandang PSIS Semarang itu mengaku tetap berusaha berlatih dan berupaya menghilangkan rasa bosan. Maklum, nasib Shopee Liga 1 2020 masih belum jelas hingga sekarang.

“Selama ini aktivitas saya tetap sepak bola. Paling ya kumpul sama keluarga. Kegiatan saya ya seperti ini, ada undangan main bola. Main fun game begini membuat lebih menyenangkan,” ungkap mantan pemain Timnas Indonesia U-23 itu.

Persebaya All Star sendiri keluar sebagai juara setelah mampu memenangi dua pertandingan melawan lawan-lawannya.

Video Populer

Foto Populer