Bola.com, Ipswich - Ipswich Town tengah berupaya untuk menyodorkan kontrak profesional terhadap Elkan Baggott. Bek Timnas Indonesia U-19 itu dikabarkan menjadi incaran sejumlah klub Premier League.
Sedikitnya dua kontestan Premier League berminat terhadap Elkan Baggott setelah kualitasnya berkembang pesat pada tahun lalu. Dua tim tersebut ialah Leeds United dan West Ham United.
Baca Juga
Hasil Liga Inggris: Dipaksa Imbang Everton, Chelsea Gagal Kudeta Liverpool dari Puncak
Hasil Liga Italia: Bang Jay Gacor 90 Menit, Venezia Sikat Cagliari dan Keluar dari Posisi Juru Kunci
Aneh tapi Nyata! PSM Main dengan 12 Pemain saat Menang atas Barito Putera di BRI Liga 1: Wasit Pipin Indra Pratama Jadi Bulan-bulanan
Advertisement
Pemain berusia 18 tahun itu mengawali 2020 dengan status anggota Ipswich Town U-18 sebelum dipromosikan ke tim U-23 dan senior. Pada 2020, Elkan Baggott juga telah memilih Timnas Indonesia U-19, alih-alih Thailand sebagai tanah kelahirannya atau Inggris yang menjadi negara ayahnya.
"Ipswich Town berharap dapat mengikat bek muda, Elkan Baggott dengan kontrak profesional di tengah laporan adanya minat dari klub Premier League terhadap sang pemain," tulis East Anglian Daily Times, media Inggris yang berbasis di Ipswich.
"Ipswich Town selalu berharap Elkan Baggott akan menjadi lulusan akademi tim berikutnya yang menandatangani kontrak profesional. Namun, dengan reputasinya yang semakin meningkat dan fakta bahwa ia mendapatkan perhatian besar di Indonesia, sejumlah klub yang kastanya lebih tinggi dikabarkan telah menunjukkan minatnya selama beberapa pekan terakhir," lanjut pemberitaan East Anglian Daily Times pada Rabu (6/1/2021).
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Elkan Baggott Masih Terikat Kontrak dengan Ipswich Town?
Meski laman transfermarkt mencatat kontrak Elkan Baggott bersama Ipswich Town akan rampung pada akhir musim ini, East Anglian Daily Times mengklaim sang bek masih terikat hingga 2022.
"Bek setinggi 196 cm ini adalah pemain tahun kedua di akademi klub dan tetap terikat dengan Ipswich Town untuk musim berikutnya dari tiga tahun kontrak yang disepakati," bunyi narasi East Anglian Daily Times.
"Ipswich Town tetap yakin akan menemui kesepakatan. Saat ini, Elkan Baggott dan perwakilannya sedang mempertimbangkan tawaran kontrak profesional dari klub," jelas laporan East Anglian Daily Times.
Advertisement
Diincar Leeds United dan West Ham United
Media Inggris lainnya, Football Insider mengonfirmasi Elkan Baggott menjadi bidikan Leeds United dan West Ham.
Elkan Baggott, yang sempat naik kasta ke tim senior, tidak hanya sekadar numpang lewat. Pemain kelahiran Bangkok, Thailand itu mencatatkan debutnya bersama Ipswich Town sekaligus dimainkan selama 90 menit ketika mengalahkan Gillingham FC di EFL Trophy pada 6 Oktober 2020.
Memiliki darah Thailand dan Inggris, Elkan Baggott memilih untuk membela Timnas Indonesia U-19 pada 2020 dan langsung menjadi andalan pelatih Shin Tae-yong dalam sejumlah laga uji coba.
Â
Sumber:Â East Anglian Daily Times, Football Insider