Bola.com, Semarang - Bek PSIS Semarang, Pratama Arhan, menyambut antusias pemanggilan ke pemusatan latihan Timnas Indonesia U-22 proyeksi SEA Games 2021. Pratama Arhan mengaku ingin membayar kepercayaan pelatih Shin Tae-yong dengan memaksimalkan latihan.
Pratama Arhan dan Tegar Infantrie mewakili PSIS Semarang dalam pemusatan latihan Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2021. Keduanya masuk daftar 36 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong.
Baca Juga
Timnas Indonesia U-22 Panggil Justin Hubner, Ivar Jenner, hingga Rafael Struick untuk Piala AFF 2024: Demi Regenerasi dan Tingkatkan Skill!
Jadwal Timnas Indonesia Selanjutnya Setelah Bungkam Arab Saudi: Sampai Jumpa Maret 2025, Eh tapi Jangan Lupa Piala AFF 2024
Shin Tae-yong Panggil Striker Muda PSS Hokky Caraka ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
Advertisement
"Pertama tentu bersyukur bisa kembali berangkat ke Timnas Indonesia. Pasti kesempatan kali ini akan saya manfaatkan untuk menampilkan performa terbaik. Mohon doanya saja kepada seluruh pendukung PSIS," kata Pratama Arhan seperti dikutip situs resmi PSIS, Jumat (5/1/2021).
Pratama Arhan akan bergabung dengan para pemain Timnas Indonesia U-19 lainnya semisal Erlangga Setyo, Bagas Kaffa, Rizky Ridho, Genta Alparedo, Irfan Jauhari, Braif Fatari, dan Saddam Emiruddin. Hal ini menjadi bukti adanya promosi pemain ke timnas yang usia di atasnya.
Para pemain muda ini akan bergabung dengan pemain berpengalaman lainnya di pemusatan latihan. Ini menjadi kesempatan untuk membukitan kelayakan dan kualitas untuk bisa tampil di SEA Games 2021.
Pemusatan latihan Timnas Indonesia U-22 proyeksi SEA Games 2021 akan berlangsung di Jakarta. Kegiatan ini rencananya akan digelar hampir tiga pekan, yakni pada 8-28 Februari 2021.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Harapan PSIS
CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi, menyambut baik pemanggilan dua pemainnya ke pemusatan latihan Timnas Indonesia U-22 proyeksi SEA Games 2021. Yoyok Sukawi berharap, para pemainnya bisa memaksimalkan kesempatan tersebut.
"Selamat kepada Arhan dan Fantrie. Pemanggilan kali ini harus dimanfaatkan untuk terus belajar dengan siapa pun yang ada di pemusatan latihan Timnas Indonesia. Tetap rendah hati. Semoga kalian tembus skuad Timnas untuk SEA Games," tegas Yoyok Sukawi.
SEA Games 2021 menjadi satu di antara target potensial yang dibebani PSSI kepada pelatih Shin Tae-yong. Wajar bila pelatih asal Korea Selatan itu ingin memaksimalkan waktu yang ada untuk menggelar persiapan.
Advertisement