Bola.com, Jakarta - Gelandang Persija Jakarta, Evan Dimas, merupakan satu di antara pesepak bola di Indonesia yang memiliki umpan-umpan yang akurat. Evan Dimas pun memberikan tips dan trik untuk bisa melepaskan umpan yang akurat.
Nama pemain berusia 25 tahun tersebut mulai melambung ketika memperkuat Timnas Indonesia U-19. Berkat kontribusi Evan Dimas di lini tengah, Tim Garuda Muda berhasil menjuarai Piala AFF U-19 pada 2013 lalu.
Baca Juga
Mengulas Sosok Pemain yang Paling Layak Jadi Kapten Timnas Indonesia: Jay Idzes Ada Tandingan?
Lini Depan Timnas Indonesia Angin-anginan: Maksimalkan Eliano Reijnders dan Marselino Ferdinan atau Butuh Goal-getter Alami?
Justin Hubner Jadi Biang Kerok Timnas Indonesia Vs Arab Saudi: The Real Preman, Langganan Kartu!
Advertisement
Sejak saat itu, karier Evan Dimas terus melesat. Dia pernah menjalani latihan bersama RCD Espanyol B selama empat bulan pada 2016.
Selain itu, Evan Dimas memperkuat Bhayangkara FC, Selangor FC, dan juga Barito Putera. Kini, Evan melanjutkan kariernya bersama Persija Jakarta sejak tahun lalu.
Berposisi sebagai gelandang tengah, Evan Dimas selalu mampu menjadi pengatur serangan yang mumpuni, baik itu di level klub ataupun bersama Timnas Indonesia. Umpan-umpan akuratnya kerap kali memudahkan rekan setimnya untuk mencetak gol.
Berdasarkan data di Transfermarkt, Evan Dimas menorehkan lima assist dari 50 pertandingan yang sudah dijalani di Liga 1. Pemain yang sukses menjuarai Liga 1 2017 bersama Bhayangkara FC itu memberikan tips dan trik cara memiliki umpan yang akurat.
"Ketika masih ikut SSB, saya masih banyak umpan yang melenceng. Dari situ saya belajar jika kekurangan saya itu terletak pada akurasi umpan, saya selalu catat kekurangan saya, setiap pelatih marah kepada saya akan selalu saya catat. Tetapi, saya terus berlatih keras," ujar Evan Dimas di kanal YouTube Omah Balbalan.
"Seperti kata coach Ibnu (Grahan) 'sepak bola itu terbiasa'. Kalau kita terbiasa latihan pasing, otomatis pasing kita InsyaAllah pasti bagus, kalau kita setiap hari latihan long pass, otomatis InsyaAllah long pass kita pasti bagus."
"Begitu juga dengan heading dan shooting. Saya juga terus berlatih sendiri, apapun ada kekurangan di diri saya akan terus berusaha untuk diperbaiki," lanjut Evan Dimas.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Alasan Memilih Nomor Punggung Enam
Jika seorang playmaker indentik dengan nomor punggung delapan ataupun 10, lain halnya dengan Evan Dimas. Dia justru memilih untuk memakai nomor punggung enam.
Pemain bernama lengkap Evan Dimas Darmono itu pun memiliki alasan tersendiri memilih nomor tersebut.
"Saya tidak ada filosofi tertentu dalam pemilihan nomor punggung. Awal ikut SSB saya memakai nomor lima, habis itu nomor delapan, pernah pakai nomor 13, pernah pakai nomor 12, pertama kali ikut Timnas Indonesia saya pakai nomor 19," jelasnya.
"Begitu saya ikut Timnas Indonesia U-17 pak Indra Sjafri pada 2011, enggak tau kenapa saya ingin mengganti nomor enam. Alhamdulillah juara (Piala AFF), nah dari situ saya selalu memakai nomor punggung enam sampai sekarang," ujar Evan Dimas.
Sumber: YouTube Omah Balbalan
Advertisement