Bola.com, Bandung - Rizky Pellu dikabarkan akan merapat ke Persib Bandung setelah tim berjulukan Maung Bandung ini kehilangan lima pemain, yakni Zulham Zamrun, Fabiano Beltrame, Beni Oktovianto, Omid Nazari, dan Ghozali Siregar.
Pemain dengan posisi gelandang itu kabarnya akan menggantikan posisi yang ditinggalkan Omid Nazari yang memutuskan mundur.
Baca Juga
Sembuh dari Cedera di Timnas Indonesia, Kevin Diks Main 90 Menit dan Cetak 1 Assist dalam Kemenangan FC Copenhagen di Liga Denmark
2 Pemain ke Timnas Indonesia Proyeksi Piala AFF 2024, Arema FC antara Bangga dan Kehilangan
Shin Tae-yong Hanya Pertahankan 8 Pemain Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 ke Piala AFF 2024, Sisanya U-22 dan U-20
Advertisement
Namun, kabar akan merapatnya eks pemain PBR itu belum pasti. Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono mengaku belum ada rencana memboyong Pellu.
Saat disinggung rumor itu ramai di media sosial, Teddy pun tetap menegaskan belum ada rencana mendatangkan pemain kelahiran Ambon, 26 Juni 1992 ini.
"Belum ada. Jangan percaya media sosial. Yang paling akurat ofisial tim. Ditunggu saja, kalau ada nanti diumumkan," ujar Teddy sambil tersenyum.
Saat didesak rekrutan pemain baru bukan Rizky Pellu, Teddy kembali menyebutkan semua untuk bersabar dulu. Persib Bandung pasti akan mengumumkan bila saatnya tiba. "Belum, ditunggu saja ya," kata Teddy lagi.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Pemain Incaran
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts mengakui sudah ada beberapa pemain incaran untuk menjadi kekuatan Persib musim ini setelah lima pemain lepas.
"Tentu saja sudah ada (pemain incaran), karena itu sudah menjadi bagian dari pekerjaan seorang pelatih untuk mencari pemain pengganti," ujar Robert di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Kamis (25/2/2021).
Beberapa nama ini diharapkan Robert bisa mengangkat performa tim dan tidak hanya datang sebagai pemain tapi juga harus memiliki gairah untuk membela Persib.
"Dan harus membawa klub ini bisa meraih targetnya dalam waktu cepat dan menjadi juara di liga 2021, tapi beberapa hal sudah berubah, dan kami perlu mempertimbangkan hal itu kemudian," kata pelatih asal Belanda ini mengakhiri.
Advertisement