Bola.com, Pati - Klub Liga 2, Putra Safin Grup atau PSG Pati memiliki cara yang unik dalam memperkenalkan pemain barunya menghadapi kompetisi musim 2021. Mereka melakukan terobosan layaknya tim-tim top Eropa dalam meresmikan rekrutan anyar.
Manajemen PSG Pati usai baru saja mengumumkan dua pemain baru, yakni Bernadus Afner Kidup dan Nugroho Fatchur Rochman. Sebuah cara perkenalan yang tidak lazim di klub Liga 2 Indonesia.
Baca Juga
Media Negeri Jiran Panaskan Rumor Pelatih Karismatik Malaysia Jadi Arsitek Gres Persis di BRI Liga 1
Cerita Legenda Chelsea Temukan Bakat Hokky Caraka: Dulunya Bek dan Diubah Jadi Striker, Bangga Masuk Timnas Indonesia
Vietnam Mau Mainkan Pemain Naturalisasi Brasil Rafaelson aka Nguyen Xuan Son di Piala AFF 2024 Vs Timnas Indonesia, Masih Tunggu Izin FIFA
Advertisement
Kedua pemain diresmikan melalui akun media sosial resmi PSG Pati, dengan tampilan elegan. Sang pemain mengenakan jas lengkap yang keren dengan logo PSG Pati. Kemudian mereka membawa sebuah map berlogo PSG Pati, yang didalamnya berisi kontrak resmi.
Manajer tim PSG Pati, Doni Setiabudi menjelaskan konsep perkenalan pemain yang tampil dengan menggunakan setelan jas lengkap dengan dasi, pria yang sebagai bagian dari kemasan sepak bola modern.
Menurutnya, proses perkenalan pemain disiapkan sedemikian baik agar nilai dari pemain bisa terangkat pula. Adapun konsep ini dibuat agar para pemain juga termotivasi untuk bekerja lebih keras lagi.
"Kami berusaha meng-upgrade juga dituntut untuk dapat meningkatkan value dari setiap pemain," bebernya, Minggu (7/3/2021).
"Semoga konsep-konsep dari PSG Pati ini bisa diterima dengan baik di seluruh Indonesia. Kami berharap seluruh masyarakat Indonesia bisa mendukung PSG Pati," tutur pria yang akrab disapa Jalu itu.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Dapatkan 12 Pemain
Tim baru di Jateng tersebut juga secara resmi telah mendapatkan 12 pemain yang diikat dalam kontrak resmi untuk mengarungi musim 2021. Tim berjulukan Laskar Kembangjoyo di bawah naungan pelatih Ibnu Grahan juga sempat blusukan hingga ke Maluku Utara beberapa waktu lalu.
Hanya saja memang manajemen memilih memperkenalkan satu per satu pemain yang sudah diikat secara bertahap. Doni Setiabudi menambahkan bahwa PSG Pati serius bersaing di kasta kedua Indonesia.
"Saat ini total ada 12 pemain yang sudah resmi diikat kontrak dengan durasi yang beragam antara satu hingga dua musim. Sebagai pendatang baru, kami tak mau main-main karena persaingan di Liga 2 sangatlah ketat," jelasnya.
Sementara itu pemain pertama yang diperkenalkan secara resmi, Bernadus Afner Kidup mengaku gembira bisa masuk dalam skuad PSG Pati. Ia bertekad memberikan loyalitas untuk timnya.
"Ini menjadi kebanggaan untuk saya pribadi dan saya akan mencoba untuk menjawab kepercayaan yang ada dengan kerja ekstra keras dan bermain dengan sepenuh hati dalam tiap kesempatan yang ada," tegas jebolan Persipura Jayapura U-21 itu.
Advertisement