Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta mengutus Bambang Pamungkas untuk bernegosiasi dengan Osvaldo Haay. Kedua belah pihak masih belum sepakat mengenai perpanjangan kontrak pemain berusia 22 tahun tersebut.
Kontrak Osvaldo Haay dengan Persija Jakarta telah berakhir. Winger Timnas Indonesia ini membubuhkan tanda tangan kerja sama selama semuim pada 2020.
Baca Juga
Erick Thohir Blak-blakan ke Media Italia: Timnas Indonesia Raksasa Tertidur, Bakal Luar Biasa jika Lolos ke Piala Dunia 2026
Erick Thohir soal Kemungkinan Emil Audero Dinaturalisasi untuk Timnas Indonesia: Jika Dia Percaya Proyek Ini, Kita Bisa Bicara Lebih Lanjut
Maarten Paes Bawa Level Berbeda di Bawah Mistar Timnas Indonesia: Perlu Pesaing yang Lebih Kuat?
Advertisement
Bambang Pamungkas, yang notabene merupakan manajer Persija Jakarta, diminta untuk merayu Osvaldo Haay agar mau bertahan di tim ibu kota.
"Kami masih bernegosiasi dengan Osvaldo Haay. Kebetulan Bambang Pamungkas yang ditugaskan untuk bernegosiasi dengan dia," kata Direktur Persija Jakarta, Ferry Paulus setelah drawing Piala Menpora 2021 di Hotel Fairmont, Jakarta Pusat, Senin (8/3/2021) malam WIB.
"Negosiasi sampai hari ini masih alot. Sebab, saya dapat informasi dari Bambang, Osvaldo Haay mendapatkan tawaran dari klub luar negeri," jelas Ferry Paulus.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kans Persija Perpanjang Kontrak Osvaldo Haay
Ferry Paulus menjelaskan kans Persija Jakarta untuk mempertahankan Osvaldo Haay masih terbuka lebar. Asalkan, mantan pemain Persebaya Surabaya itu tidak jadi bermain di luar negeri.
"Osvaldo Haay juga masih berharap bisa bermain di luar negeri. Kalau untuk di Indonesia, mudah-mudahan kami bisa deal dengan dia," tutur Ferry Paulus.
Jika menolak perpanjangan kontrak, Osvaldo Haay akan menjadi pemain kedua yang meninggalkan Persija Jakarta. Sebelumnya, tim berjulukan Macan Kemayoran itu telah kehilangan Evan Dimas yang kembali ke Bhayangkara Solo FC.
Advertisement