Bola.com, Jakarta - Barito Putera dipastikan melakukan persiapan mepet untuk tampil di Piala Menpora. Menurut Pelatih Barito Putera, Djajang Nurdjaman persiapan timnya baru berjalan empat hari.
Di Piala Menpora 2021, tim berjuluk Laskar Antasari ini tergabung di Grup A bersama Arema FC, Tira Persikabo, dan PSIS Semarang. Sebenarnya ada satu tim lagi penghuni grup yang akan memainkan laga di Stadion Manahan, Solo ini yakni Persipura.
Baca Juga
Menuju Piala AFF 2024, Timnas Indonesia TC di Bali pada 26 November hingga 5 Desember 2024: 4 Hari Jelang Laga Pertama Tandang ke Myanmar
Update 25 Pemain Timnas Indonesia Menuju Piala AFF 2024: Justin Hubner, Rafael Struick, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Asnawi Mangkualam
Media Vietnam Sebut Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Menakutkan: Ada Pemain Diaspora, Tetap Lebih Kuat daripada The Golden Star
Advertisement
Namun, beberapa hari ini terakhir dikabarkan tim berjuluk Mutiara Hitam itu mengkonfirmasi jika mereka tidak akan ikut Piala Menpora.
"Ya, kami baru melakukan persiapan itu selama empat hari dengan mayoritas pemain muda. Kami hanya memiliki tiga pemain senior," kata Djajang Nurdjaman kepada Bola.com, Jumat (12/3/2021).
Meski mayoritas pemain muda, pelatih yang akrab dipanggil Djanur ini optimistis Barito Putera bisa lolos ke fase berikutnya.
Â
Â
Saksikan Video Pilihan Kami :
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kekuatan Lawan Harus Diwaspadai
Lebih lanjut pelatih Barito Putera, Djajang Nurdjaman tak membantah tim-tim yang ada di Grup A memiliki kekuatan yang harus diwaspadai anak asuhnya.
"Ya, kami underdog saja, Arema FC dan Persikabo memiliki waktu persiapan yang lebih lama. Tapi, kami harus berusaha untuk lolos dari fase grup," ujarnya.
"Harapan kami di Piala Menpora ini bisa memberikan jam terbang kepada pemain muda dan tentunya kami berharap lolos ke babak selanjutnya delapan besar. Dan bagi kami, Piala Menpora sebagai ajang persiapan jelang kompetisi," tuturnya.
Advertisement