Bola.com, Jakarta - Persipura Jayapura ngotot absen di Piala Menpora 2021. Tim berjulukan Mutiara Hitam itu tidak puas dengan perlakuan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku Organizing Committee (OC) turnamen pramusim tersebut.
Minus Persipura Jayapura, kontestan Piala Menpora menjadi berkurang. Turnamen pemanasan jelang Liga 1 itu kini diikuti oleh 17 tim.
Advertisement
OC Piala Menpora 2021 sempat melibatkan Persipura Jayapura dalam drawing. Mutiara Hitam ditempatkan di Grup A bersama Arema FC, PSIS Semarang, Barito Putera, dan Persikabo 1973.
Tetap diikutsertakan dalam pengundian babak penyisihan Piala Menpora, Persipura Jayapura geram. Mutiara Hitam menegaskan tidak tergoda dengan pancingan dari OC.
"Sampai Jumat, 12 Februari 2021, Persipura Jayapura tidak ikut Piala Menpora," kata Ketua PSSI, Mochamad Iriawan menjelaskan status Mutiara Hitam kepada Bola.com, Jumat (12/3/2021).
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Ada Sanksi untuk Persipura?
OC Piala Menpora 2021 tidak mau gegabah dalam menanggapi keputusan Persipura Jayapura. Mutiara Hitam tidak akan disanksi hanya karena menolak bermain di Piala Menpora.
"Kami tidak akan memberikan sanksi bagi Persipura Jayapura," tutur Wakil Ketua OC Piala Menpora, Sudjarno, dinukil dari Antara.
"Kalau memang Persipura Jayapura tidak ikut, kami tinggal keluarkan mereka dari jadwal Piala Menpora," jelas Sudjarno.
Advertisement