Bola.com, Gianyar - Bali United berhasil mempertahankan Stefano Lilipaly dari kemungkinan pemain naturalisasi berdarah Maluku-Belanda itu pergi bergabung dengan klub lain. Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, merasa sangat senang karena masih memiliki Lilipaly di dalam timnya.
Stefano Lilipaly sudah menjadi buruan sejumlah klub setelah kontraknya berakhir pada Desember 2020 lalu. Beberapa klub, seperti Persib Bandung dan Persija Jakarta, disebut-sebut menginginkan jasanya.
Baca Juga
Gelandang Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Akan Sangat Indah jika Bisa Melawan Belanda dan Tijjani di Piala Dunia 2026
Erick Thohir Blak-blakan ke Media Italia: Timnas Indonesia Raksasa Tertidur, Bakal Luar Biasa jika Lolos ke Piala Dunia 2026
Erick Thohir soal Kemungkinan Emil Audero Dinaturalisasi untuk Timnas Indonesia: Jika Dia Percaya Proyek Ini, Kita Bisa Bicara Lebih Lanjut
Advertisement
Namun, Bali United berhasil mencapai kesepakatan dengan sang pemain untuk bekerjasama lagi pada musim 2021 ini. Lilipaly bahkan sudah mengikuti latihan pertamanya bersama Serdadu Tridatu pada Jumat (12/3/2021).
Pada umumnya ketika pemain baru bergabung dalam latihan bersama klub setelah cukup lama absen, kondisi fisik dan kebugarannya akan menurun. Namun, pelatih Bali United, Stefano Cugurra, menyebut kondisi Lilipaly sangat bagus.
"Lilipaly ikut latihan bersama pelatih fisik untuk melihat kondisi dia. Lilipaly orang profesional, saat tim sudah latihan, dia juga menjaga kondisi fisiknya dengan berlatih sendiri. Saya pikir kondisi fisik dia sangat bagus," ujar pelatih yang karib disapa Teco itu seperti dilansir situs resmi Bali United.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Puji Manajemen Bali United
Bertahannya Stefano Lilipaly di Bali United juga membuat Teco merasa sangat senang. Pelatih asal Brasil itu pun memuji kerja keras manajemen klub yang berhasil memastikan pemain andalannya itu tetap akan berseragam Bali United.
"Pertama, terima kasih untuk manajemen yang telah berusaha dan bekerja keras mempertahankan Lilipaly di dalam tim. Kami tahu banyak tim yang menginginkannya, tapi usaha dari manajemen untuk mempertahankanya tetap di sini sangat bagus," ujar Teco.
Bali United akan berlaga di Piala Menpora 2021 dengan tergabung bersama Persib Bandung, Persita Tangerang, dan Persiraja Banda Aceh di Grup D. Pertandingan Grup D akan dimainkan di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
Sumber: Bali United
Advertisement