Sukses


Piala Menpora 2021: Rivaldi Bawuo Cedera, Persebaya Jajal Eks Pemain Bali United

Bola.com, Surabaya - Striker Rivaldi Bawuo mengalami cedera saat latihan bersama Persebaya Surabaya. Seperti diketahui, pemain asal Gorontalo itu masih menjalani trial bersama Bajul Ijo sampai Piala Menpora 2021.

Dengan kondisinya saat ini, apakah mantan striker Arema FC dan Madura United akan dibawa Persebaya dalam fase grup di Bandung?

"Kita lihat kondisinya Rivaldi. Mudah-mudahan kondisinya cepat pulih. Dia terasa agak sedikit tertarik (ototnya),” kata Aji Santoso, pelatih Persebaya.

Masalahnya, Persebaya sendiri sedang menghadapi krisis pemain depan, terutama striker. Tanpa Rivaldi Bawuo, klub asal Kota Pahlawan itu hanya memiliki Samsul Arif saja yang berposisi sebagai striker murni.

Aji Santoso tetap memberi kesempatan kepada Rivaldi Bawuo yang datang bergabung Persebaya dengan cara melamar tersebut.

"Yang jelas, peluangnya sangat besar bagi kami untuk membawa Rivaldi. InsyaAllah, akan kami bawa dia ke Piala Menpora,” imbuh pelatih asli Malang tersebut.

 

 

Saksikan Video Pilihan Kami:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Jajal Eks Pemain Bali United

Fakta Rivaldi Bawuo sedang cedera, Persebaya juga baru saja kedatangan pemain sayap baru, yakni Rian Firmansyah. Pemain kelahiran Pontianak itu mulai mengikuti latihan bersama Persebaya sejak Senin (15/3/2021).

"Rian masih ikut latihan. Saya lihat untuk beberapa hari ke depan. Yang jelas, saya sudah mulai fokus ke tim untuk persiapan Piala Menpora 2021 di Bandung,” ungkap Aji Santoso.

Rian Firmansyah sendiri merupakan pemain yang pernah membela Bali United saat menjuarai Liga 1 2019. Namun, pemain berusia 22 tahun tersebut hanya berhasil membukukan satu penampilan saja tanpa mencetak gol.

Sebelumnya, Rian tercatat mengawali kariernya bersama Persipon Pontianak. Memasuki musim 2019, dia mencoba peruntungan bersama klub kasta kedua Malaysia, Sarawak FA, dan membukukan 5 penampilan sebelum direkrut Bali United.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer