Bola.com, Sleman - Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro, memastikan timnya dalam posisi siap tempur dalam laga pembuka Grup D Piala Menpora 2021. Melawan Persiraja Banda Aceh di Stadion Maguwoharjo Sleman, Rabu (24/3/2021), Persita akan memaksimalkan taktik bermain.
Laga melawan Persiraja Banda Aceh sangat krusial buat Persita Tangerang. Klub berjulukan Pendekar Cisadane harus mampu meraih hasil maksimal sebagai modal untuk melakoni dua laga lainnya yang tidak kalah berat.
Advertisement
Pelatih Widodo Cahyono Putro tidak menampik kualitas fisik pemainnya belum memenuhi standar yang diinginkan. Namun, hal itu bukan jadi alasan dan Widodo yakin bisa memaksimalkan sektor taktikal untuk mengalahkan Persiraja.
"Tentunya untuk persiapan ini kami tidak menaruh fokus terhadap tim lawan karena kami juga belum tahu persiapan Persiraja bagaimana. Yang jelas konsolidasi terhadap tim kami sendiri, dan kami sudah memantapkan secara keseluruhan, yaitu taktikal," kata Widodo.
"Untuk dua pekan jelang pertandingan ini kami tidak bisa meningkatkan intensitas bemain dan untuk meningkatkan fisik, karena perlu waktu yang lama. Jadi kemungkinan kami memaksimalkan di taktikal permainan," ucap Widodo.
Persita Tangerang berkekuatan 30 pemain untuk Piala Menpora 2021. Dalam daftar tersebut juga terdapat tiga rekrutan anyar, yakni Irsyad Maulana, Kevin Gomes dan Ahmad Nur Hardianto.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Persiapan Tidak Ideal
Pelatih Widodo Cahyono Putro juga tidak menampik persiapan Persita Tangerang untuk Piala Menpora 2021 tidak maksimal. Meski begitu, Persita tetap antusias untuk mengikuti turnamen pramusim ini.
"Persita sudah mempersiapkan tim dari dua pekan yang lalu. Meskipun secara teknis persiapan ini tentu tidak ideal, tapi kami tetap mengikuti turnamen ini," ujar Widodo.
Persita bakal memaksimalkan seluruh amunisi yang ada di Piala Menpora 2021. Termasuk dengan memberikan pengalaman bermain dan kesempatan pada pemain muda.
"Kami ada beberapa pemain yang dari usia 20 yang kami akan maksimalkan. Mudah-mudahan mereka bisa ‘bicara’ dan bisa adaptasi cepat dengan tim dan mampu menunjukkan kualitasnya," ucap Widodo.
Advertisement