Sukses


Nico Velez Curahkan Ambisi Menggebu Loloskan PSS ke 8 Besar Piala Menpora

Bola.com, Bandung - Striker PSS Sleman asal Argentina, Velez Nicolas Leandro atau Nico Velez, mengaku sudah sangat siap melakoni laga terakhir grup C turnamen Piala Menpora 2021 melawan Persebaya Surabaya di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Rabu (7/4/2021) malam.

Pemain berusia 30 tahun itu akan menjadi andalan pelatih PSS Sleman, Dejan Antonic, pada laga kontra Persebaya meski baru bergabung beberapa hari.

"Kami sudah menjalani beberapa kali sesi latihan setelah pertandingan terakhir. Kami mulai melakukan persiapan untuk laga nanti. Pertandingan itu sangat penting bagi kami dan saya pikir kami siap untuk bermain," tegas Velez, Selasa (6/4/2021), di Bandung.

Velez berharap PSS bisa memenangi pertandingan kontra Persebaya agar lolos ke babak 8 besar Piala Menpora. Untuk mewujudkan itu, Velez mengatakan seluruh pemain PSS sudah berlatih habis-habisan. 

"Target saya tentu untuk lolos ke babak berikutnya. Sudah saya katakan sebelumnya ini laga yang penting bagi PSS Sleman. Kami sudah berlatih dengan keras dan kami akan mencoba meraih tiga poin supaya membawa tim ini lolos," harap Velez.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Belajar Kultur Sepak Bola Indonesia

Velez mengakui belum tahu banyak tentang kultur sepak bola Indonesia. Ia masih banyak belajar, satu di antara caranya dengan memutar video sepak bola Indonesia.

"Saya baru di sini. Ini pertama kali saya berada di negara ini, tapi saya mendengar banyak hal bagus mengenai liga Indonesia. Tentu saja saya banyak menyaksikan video sepak bola di Indonesia," ujar Velez.

"Saya juga memiliki banyak teman yang bermain di sini sebelumnya, jadi saya merasa nyaman. Saya harap bisa terus melanjutkan perjalanan yang bagus ini," tambah eks striker Felda United ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer