Bola.com, Bandung - Penjaga gawang PSS Sleman, Ega Rizky, menegaskan kesiapannya untuk menghadapi Bali United dalam laga babak 8 besar Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Senin (12/4/2021).
Persiapan berupa latihan terus dimaksimalkan oleh Ega bersama PSS Sleman. Selain fokus dan kerja keras, satu hal yang ditekankan Ega untuk menghadang Bali United nanti adalah konsentrasi.
Baca Juga
Netizen Ngeri dengan Skuad Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024: Ada Trio Ronaldo - Rivaldo - Kaka
Pratama Arhan Merapat tapi Telat, Kepastian Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Ditentukan pada 5 Desember 2024
Legenda Australia: Socceroos Bakal Kalahkan Timnas Indonesia dan Makin Cepat Lolos ke Piala Dunia 2026
Advertisement
“Untuk menghadapi Bali United, yang saya persiapkan lebih ke konsentrasi. Soalnya sekarang memang lebih cenderung ke fokus pemain. Kalau lengah sedikit, selesai sudah,” kata Ega usai berlatih di Stadion GBLA, Kota Bandung, Sabtu (10/4/2021) malam.
Berbagai langkah antisipasi juga akan dilakukan kiper PSS Sleman itu. Satu di antaranya adalah konsentrasi penuh yang diarahkan kepada penyerang tim lawan yang diarsiteki Stefano Cugurra Teco itu.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Andil Besar Pelatih Kiper
Kiper berusia 28 tahun ini mengaku bahwa andil sang pelatih kiper, yakni Carlos Salomao, memang sangat besar dan berpengaruh untuk performanya, meski baru satu bulan dilatih.
Bahkan chemistry antara Ega Rizky, Miswar Saputra, Adi Satryo, Dimas Fani, dan Salomao sudah sangat kuat.
“Latihan bagus, fokus, kerja keras, yang jelas saya salut dengan pelatih kiper. Bisa dilihat sendiri latihannya luar biasa istimewa sekali,” ujar Ega.
“Hasil dari latihan juga alhamdulillah sudah bisa dilihat dari kemarin. Semoga bisa lebih baik dari kemarin,” tambah kiper PSS Sleman itu.
Advertisement