Sukses


Salam Ramadan dari Para Pemain Piala Menpora: Mulai Marko Simic hingga Ezechiel N'Douassel

Bola.com, Jakarta - Ramadan telah tiba. Para pemain dari Piala Menpora 2021 berbondong-bondong mengucapkan selamat berpuasa.

Contohnya dari bomber Persija Jakarta, Marko Simic. Striker berusia 33 tahun itu mengunggah dua foto dengan caption bernuansa ramadan.

"Saya mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa di bulan ramadan. Mohon maaf lahir dan batin," tulis Simic di akun Instagram @markosimic_77, Senin (13/4/2021).

"Bulan ramadan bukan halangan untuk beraktivitas. Olahraga ringan setelah sahur atau sebelum berbuka bisa menjaga kebugaran tubuhmu meski sedang berpuasa. Salam damai dan sehat terus," bunyi caption Simic dalam postingan lain.

Striker Bhayangkara Solo FC, Ezechiel N'Douassel, juga memosting foto dengan caption menyambut ramadan.

"Untuk semua kawan-kawan saya ucapkan selamat berpuasa dan semangat pasti sama Tuhan bisa," tulis pemain yang dijuluki King Eze itu.

Hari pertama ramadan jatuh pada Selasa (14/4/2021). Selama bulan puasa, Piala Menpora tetap berlanjut namun dimulai lebih malam pukul 20.30 WIB.

Piala Menpora akan memainkan semifinal dan final di tengah ramadan. Kedua babak itu bakal dimulai pada 15 April dan tuntas pada 25 April 2021.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Ucapan Selamat Ramadan

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by MARKO SIMIC (@markosimic_77)

3 dari 4 halaman

Ucapan Selamat Ramadan

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Ezechiel Ndouasel (@ndouaselezechiel)

4 dari 4 halaman

Ucapan Selamat Ramadan

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Zulkifli Syukur (@zulkifli_03_syukur)

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer