Bola.com, Surabaya - Penjaga gawang Persebaya Surabaya, Satria Tama Hardiyanto, sedang diselimuti perasaan bahagia. Kiper berusia 24 tahun itu telah resmi menyandang status baru sebagai seorang ayah.
Satria Tama baru saja menemani sang istri, Aisyah Ayuningtyas, yang melahirkan buah hati pertama mereka berjenis kelamin laki-laki, Kamis (15/4/2021) pagi.
Advertisement
Pemain kelahiran Sidoarjo itu sebenarnya sudah menunggu kelahiran anak pertama itu selama mengikuti Piala Menpora 2021. Istrinya memang sedang mengandung sembilan bulan.
Persebaya Surabaya tersingkir di babak perempat final setelah kalah 2-3 dari Persib Bandung dalam laga yang berlangsung di Sleman, Minggu (11/4/2021). Skuad Persebaya kemudian langsung kembali ke Surabaya, Senin (12/4/2021).
“Setelah tim pulang dari Jogja, saya malamnya langsung antar istri untuk kontrol. Dari situ dokter bilang kalau kemungkinan bayinya lahir pada minggu ini,” kata Satria seperti dilansir situs web resmi klub, Jumat (16/4/2021).
“Lalu hari Rabu saya memutuskan ajak istri swab PCR untuk persyaratan. Alhamdulillah tepat hari Kamis jam 08.05 lahir anak laki-laki kami,” imbuhnya.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Tak Kuasa Bendung Air Mata Haru
Mantan penjaga gawang Timnas Indonesia U-22 itu tidak kuasa menahan air mata haru saat menerima istrinya dalam persalinan. Dia menyaksikan sendiri sang istri berjuang melahirkan putra sulung mereka.
"Rasanya sudah gak bisa dijelaskan. Bahagia, takut, haru sudah campur jadi satu. Karena ini pengalaman pertama saya. Alhamdulillah putra saya lahir tanpa kekurangan suatu apa pun,” tuturnya.
Putra pertamanya lahir dalam kondisi sehat dengan berat badan 3,3 kilogram. Satria juga sudah menyiapkan nama untuk sang anak.
“Namanya Ibrahim Shaquille Thabrani Hardiyanto. Saya ambil dari nama Nabi, ahli hadits dari bahasa Arab dan nama ayah saya. Yang artinya pemimpin yang baik, tampan dan berilmu,” terangnya.
“Lewat nama itu kami berharap anak kami menjadi anak laki-laki yang bisa memimpin terutama untuk diri sendiri dan berguna untuk sekitarnya dengan mempunyai akhlak yang baik dan berilmu,” ujarnya.
Kehadiran sang buah hati ini menambah lengkap kebahagian Satria Tama yang sedang menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan.
Advertisement