Sukses


Kiper Timnas Indonesia Era 1990-an, Listianto Raharjo Meninggal Dunia

Bola.com, Surabaya - Dunia sepak bola Indonesia tengah berduka. Kiper Timnas Indonesia era 1990-an, Listianto Raharjo, tutup usia pada Selasa (20/4/2021) sekitar pukul 23.00 WIB.

Listianto yang saat ini menjabat sebagai pelatih kiper Bhayangkara Solo FC U-20 meninggal dunia pada usia 50 tahun. Listianto Raharjo menghembuskan nafas terakhir di Rumah Sakit Bhayangkara Surabaya akibat serangan jantung.

"Meninggalnya sekitar pukul 23.00 WIB. Tadi sore masih latihan dan memang tinggal di mess Bhayangkara FC di Surabaya," ujar COO Bhayangkara Solo FC, Kombes. Pol. Sumardji.

"Segenap manajemen Bhayangkara Solo FC meraskan kehilangan sosok legenda kiper. Kami ikut berduka sedalam-dalamnya," lanjut Sumardji di situs resmi Bhayangkara Solo FC.

Pria yang akrab disapa Bejo tersebut merupakan satu di antara kiper legendaris Timnas Indonesia. Dia pernah membela Tim Garuda di ajang Piala Tiger 1996, ketika diasuh Danurwindo.

Sayangnya, Listianto Raharjo gagal membawa Timnas Indonesia meraih trofi juara. Tim Merah-Putih hanya mampu lolos ke semifinal, setelah menelan kekalahan 1-3 dari Malaysia.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Medali Perak SEA Games

Prestasi terbaik Listianto Raharjo bersama Timnas Indonesia adalah medali Perak SEA Games 1997. Diasuh Henk Wullems, Listianto Raharjo dkk. kala itu takluk dari Thailand pada laga puncak.

Setelah mencatatkan 10 caps untuk Timnas Indonesia, Listianto kemudian memutuskan untuk pensiun. Sepanjang kariernya, Listianto Raharjo juga pernah membela klub-klub besar di Tanah Air, mulai dari Arema Malang, Persib Bandung, Pelita Jaya, hingga Persikota Tangerang.

Sejak 2018, Listianto sempat mengisi pos pelatih penjaga gawang PSS Sleman sebelum digantikan Carlos Salomao. Dia lantas melanjutkan kariernya sebagai pelatih Bhayangkara Solo FC U-20.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer