Sukses


Tantang Persib dalam Leg 2 Final Piala Menpora, Persija Dihantui Catatan Buruk Saat Berstatus Tim Tamu

Bola.com, Solo - Persija Jakarta akan menantang Persib Bandung pada laga final leg 2 Piala Menpora 2021 yang berlangsung di Stadion Manahan Solo, Minggu (25/4/2021). Klub berjulukan Macan Kemayoran itu dihantui catatan buruk kala berstatus tim tamu.

Pada leg 1 final Piala Menpora 2021, Persija Jakarta berstatus sebagai tim tuan rumah pada duel yang berlangsung di Stadion Stadion Maguwoharjo (23/4/2021). Dalam laga tersebut, Persija sukses mengalahkan Persib dengan skor 2-0.

Kini, tantangan berat menanti Persija saat kembali menghadapi Persib dengan status tim tamu. Persija tercatat terakhir kali mampu mengalahkan Persib sebagai tim tamu pada Liga Super Indonesia 2010/2011.

Ketika itu, Persija membawa pulang kemenangan berkat hasil akhir 3-2 melawan Persib. Setelah itu, Persija selalu gagal menang dalam tujuh duel terakhir sebagai tim tamu.

Namun, tentu saja hal itu tak bisa dijadikan acuan mengingat duel digelar dalam laga yang berlangsung di kandang masing-masing. Adapun pada Piala Menpora 2021 ini duel kedua final digelar di tempat yang netral.

Persija Jakarta juga sudah memiliki keuntungan secara selisih gol berkat kemenangan pada leg 1 final Piala Menpora 2021. Meski demikian, duel diprediksi tetap akan menarik karena Persib Bandung pasti akan bermain agresif untuk mengejar defisit selisih gol.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Catatan Buruk

  • 28/10/2019 - Persib Bandung 2-0 Persija Jakarta (Liga 1)
  • 23/9/2018 - Persib Bandung 3-2 Persija Jakarta (Liga 1)
  • 22/7/2017 - Persib Bandung 1-1 Persija Jakarta (Liga 1)
  • 16/7/2016 - Persib Bandung 0-0 Persija Jakarta (ISC A)
  • 8/5/2014 - Persib Bandung 0-0 Persija Jakarta (Liga Super Indonesia)
  • 3/3/2013 - Persib Bandung 3-1 Persija Jakarta (Liga Super Indonesia)
  • 29/1/2012 - Persib Bandung 1-0 Persija Jakarta (Liga Super Indonesia)

Video Populer

Foto Populer