Bola.com, Ansan - Pelatih Ansan Greeners FC, Kim Gil-sik, mengaku setengah hati melepas Asnawi Mangkualam ke Timnas Indonesia senior. Namun, hal itu harus dilakukan Kim demi pengalaman yang akan didapat Asnawi bersama Timnas Garuda.
Faktor cedera menjadi pertimbangan Ansan Greeners FC tak ikhlas melepas Asnawi Mangkualam ke Timnas Indonesia. Seperti diketahui, sang pemain sedang menjalani pemulihan cedera hamstring saat tampil melawan Seoul E-land pada 2 Mei lalu, sehingga harus menepi selama dua pekan.
Baca Juga
Advertisement
"Saya sudah berbicara dengan pelatih Shin Tae-yong pekan lalu. Jika pemain cedera, tentu tidak bagus untuk kami, saya, dan juga Timnas Indonesia," kata Kim Gil-sik seperti dikutip Sports-G.
"Saya sebetulnya tidak ingin melepasnya ke Timnas Indonesia. Akan tetapi, karena Asnawi dipanggil untuk tim senior dan belum punya pengalaman di level senior, jadi itu akan menjadi pengalaman bagus dan sangat membantu tim," ucap Kim Gil-sik.
Situasi itu membuat Kim Gil-sik tak ingin mengambil risiko untuk menurunkan Asnawi Mangkualam pada laga melawan Jeongnam (17/5/2021). Asnawi diharapkan bisa pulih tepat waktu sehingga menyusul Timnas Indonesia.
Asnawi Mangkualam bakal bertolak ke Dubai, Uni Emirat Arab pada 18 Mei 2021. Asnawi kemudian bakal kembali ke Korea Selatan pada 11 Juni dan harus menjalani masa karantina selama dua pekan.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Penuhi Panggilan
Asnawi Mangkualam masih berusaha memulihkan cederanya di Korea Selatan. Namun, Asnawi mengonfirmasi bakal memenuhi panggilan untuk membela Timnas Indonesia.
Asnawi dijadwalkan langsung berkumpul dengan Timnas Indonesia di Dubai, Uni Emirat Arab. Asnawi akan bertolak ke Dubai dari Korea Selatan pada 18 Mei 2021.
"Insyaallah, saya bergabung dengan Timnas Indonesia pada 18 Mei 2021. Sekarang, saya masih pemulihan cedera di Korea Selatan sampai 17 Mei 2021," tegas Asnawi.
Advertisement