Bola.com, Bandung - Pelatih Barito Putera, Djadjang Nurdjaman, mengaku timnya akan kembali mengandalkan pemain muda pada Liga 1 2021/2022. Alasan itu diungkapkan Djadjang Nurdjaman setelah timnya mampu bersaing di Piala Menpora 2021.
Advertisement
Barito Putera berkekuatan pemain muda di Piala Menpora tahun ini. Dengan kekuatan tersebut, Barito Putera berhasil menembus perempat final meski akhirnya tersingkir.
Djadjang Nurdjaman mengaku puas dengan pencapaian Barito Putera di Piala Menpora 2021. Hal itu yang akan dilanjutkannya di Liga 1 2021/2022, dan tentunya dengan tambahan beberapa pemain asing sebagai penyeimbang.
"Kami di Piala Menpora menurunkan pemain muda hasil binaan Barito Putera. Itu bahan evaluasi kami dan cukup berhasil bagi kami," kata Djadjang Nurdjaman.
"Sehingga pemain muda bisa dilanjutkan pada kompetisi. Nanti kami bisa memakai jasa pemain muda tersebut," tegas pria yang akrab disapa Djanur itu.
Barito Putera kabarnya bakal kembali berkumpul dan memulai latihan pada Selasa (18/5/2021). Klub berjulukan Laskar Antasari itu bakal langsung tancap gas karena sudah hampir sebulan diliburkan.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Berburu Pemain Asing
Pelatih Djadjang Nurdjaman mengaku Barito Putera masih berburu pemain asing untuk Liga 1 2021/2022. Saat ini, Barito Putera berkekuatan tiga pemain asing yakni Danilo Sekulic, Cassio de Jesus, dan Aleksandar Rakic yang sedang menjalani masa pinjaman di klub Bosnia dan Herzegovina.
Barito Putera masih mencari satu pemain asing. Sosok tersebut harus berasal dari Asia jika regulasi PSSI terkait pemain asing belum berubah.
"Masih minus seminggu. Akan tetapi, belum pasti siapa yang bergabung dengan Barito Putera," tegas Djanur.
Advertisement