Sukses


Usai Dilepas Persebaya, Ini Alasan Bayu Nugroho Pilih Gabung Tim Liga 2 Dewa United

Bola.com, Tangerang - Setelah tak masuk dalam rencana tim Persebaya pada musim 2021, Bayu Nugroho memilih turun kasta. Pemain asal Surakarta tersebut bergabung dengan Dewa United yang berkompetisi di Liga 2 2021.

Dewa United sejatinya bukan satu-satunya tim yang berminat dengan Bayu Nugroho. Ada beberapa klub yang menggodanya, tapi dengan berbagai pertimbangan, klub yang berbasis di Tangerang Selatan itu yang dipilih.

”Karena salah satunya mungkin tim Dewa United, termasuk yang serius mengajak bergabung dan dengan target yang jelas juga,” kata Bayu Nugroho mengutip situs Bola.net.

Klub yang merupakan hasil akuisisi Martapura FC tersebut memang menjadi salah satu kekuatan yang menakutkan di Liga 2 musim ini. Banyak pemain berpengalaman yang didatangkan demi target promosi ke Liga 1.

Dewa United juga cukup serius dalam membangun industri olahraga di Indonesia. Selain klub sepak bola, klub yang diinisiasi oleh Rendra Soedjono dan Kevin Hardiman tersebut juga merambah klub basket dan tim e-sports.

Saksikan Video Pilihan Kami:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Ingin Wujudkan Target Bersama Dewa United

Sebagai salah satu pemain yang kenyang pengalaman, Bayu Nugroho tentu bertekad untuk membantu mewujudkan apa yang menjadi target manajemen Dewa United. Yakni naik kasta musim depan.

”Semoga bisa memberikan yang terbaik dan bisa membawa lolos ke Liga 1,” harap mantan pemain PSIS Semarang tersebut.

Dan jika melihat keseriusan manajemen dan tim pelatih dalam menyusun kekuatan menyambut Liga 2, Bayu Nugroho optimistis target tersebut bisa direalisasikan.

 

Sumber asli: Bola.net

Disadur dari: Bola.net (Mustopa Elabdy, Published 16/05/2021)

Video Populer

Foto Populer