Sukses


Liga 1: Sempat Simpang Siur, Arema FC Gelar Latihan Perdana Setelah Libur Idulfitri pada 20 Mei 2021

Bola.com, Malang - Jadwal latihan perdana Arema FC setelah libur Idulfitri sempat simpang siur. Ada yang menyebut latihan dimulai pada Kamis (20/5/2021), ada pula yang beranggapan baru satu hari setelahnya, atau Jumat (21/5/2021).

Ketika dikonfirmasi kepada asisten pelatih Arema FC, Kuncoro, latihan perdana Singo Edan setelah libur Idulfitri akan digelar pada 20 Mei 2021. Artinya, sebelum itu pemain yang berasal dari luar kota harus sudah tiba di Malang.

"Memang ada beberapa pemain yang mengira libur latihan sampai 20 Mei. Jadi latihan baru keesokan harinya. Tapi, saya jelaskan pada saat terakhir latihan Ramadan, kami kembali berlatih pada 20 Mei. Jadi Kami besok kami latihan. Sudah saya informasikan juga ke grup Whatsapp pemain mengenai latihan ini," tegas Kuncoro.

Beberapa media di Malang juga sempat salah informasi terkait latihan Arema FC setelah libur Idul Fitri. Berita itu juga membuat pemain sempat bimbang untuk kembali ke Malang.

Meski hanya selisih satu hari, ada beberapa pemain yang biasanya H-1 atau hari H baru melakukan perjalanan. “Tidak masalah pemain kembali pada 20 Mei, karena latihannya sore hari,” sambung asisten pelatih Arema FC itu.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Bisa Masuk Kota Malang?

Hanya saja yang dikhawatirkan pemain Arema FC adalah adanya penyekatan dan pemeriksaan di pintu masuk Kota Malang. Pemerintah memberlakukan larangan mudik saat libur Idulfitri.

Rencananya, sampai 24 Mei, pintu masuk Kota Malang dijaga ketat oleh kepolisian. Tidak sedikit kendaraan yang harus putar balik karena ingin berkunjung atau berlibur ke Malang. Tapi, jika memiliki KTP Malang, mereka diperkenankan masuk.

Manajemen Arema FC memperkirakan pemeriksaan tersebut berakhir pada 17 Mei 2021. Tapi, biasanya manajemne Arema FC akan berkomunikasi dengan pihak kepolisian untuk meminta izin agar para pemainnya bisa masuk ke Malang besok atau lusa.

Latihan perdana Arema FC pada 20 Mei sangat penting. Pelatih kepala baru Singo Edan yang berasal dari Portugal, Eduardo Almeida, juga diperkirakan sudah memimpin latihan tersebut.

Video Populer

Foto Populer