Bola.com, Jakarta - Ketua PSSI, Mochamad Iriawan, kembali mengingatkan Polri untuk segera mengeluarkan izin Liga 1 dan Liga 2 musim ini. Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu berharap izin keramaian dan pertandingan bisa keluar.
Pernyataan itu dilontarkan Mochamad Iriawan saat menghadiri Kongres Tahunan PSSI 2021. PSSI awalnya mengundang Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo untuk hadir dalam acara yang digelar di Hotel Raffles, Jakarta, Sabtu (29/5/2021).
Advertisement
Namun, Kapolri berhalangan hadir sehingga diwakilkan oleh Kepala Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri, Irjen (Pol) Istiono. Mochamad Iriawan menyebut, izin sudah keluar namun belum diumumkan ke publik.
"Tadi sejak awal (kongres) kita sudah dengar pak, ada yang teriak keluarkan izin Liga 1. Udah keluar sih, cuma belum di-declare saja," kata Mochamad Iriawan.
Molornya izin Liga 1 dan Liga 2 terjadi karena Kapolri saat ini sedang berdinas di Papua. Hal itulah yang membuat perizinan molor dari yang awalnya dijanjikan terbit pada 27 Mei 2021.
"Waktu rapat dengan Menpora beberapa hari telah diumumkan izin Liga 1 akan keluar pada 27 Mei. Namun, saat ini pak Kapolri masih di Papua sehingga mari kita tunggu pengumuman resminya," ucap Iriawan.
Kongres PSSI 2021 diikuti 87 voters. Mereka berasal dari 34 Asosiasi Provinsi (Asprov), 18 klub Liga 1, 16 klub Liga 2, 16 klub Liga 3, Asosiasi Futsal Indonesia, Asosiasi Sepak Bola Wanita Indonesia, dan Asosiasi Pelatih Indonesia.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Dijamin Menpora
Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali, memastikan perizinan Liga 1 dan Liga 2 bakal keluar. Zainudin Amali menjamin perizinan kompetisi bakal keluar dalam waktu dekat.
Dalam forum ini, saya jamin izin itu akan keluar. Bapak ibu tidak usah mendesak-desak Ketum PSSI. Ini Menpora yang jamin, InsyaAllah tunggu Kapolri," kata Zainudin Amali.
PSSI sudah memastikan Liga 1 akan digelar sesuai dengan aturan, yakni menerapkan sistem degradasi. Zainudin Amali juga menyebut pemerintah mendukung penuh sistem apapun yang akan digunakan di Liga 1 demi kemajuan sepak bola nasional.
"Namanya kompetisi tentu aturan-aturan di dalamnya harus ada. Misalnya tentang apakah ada promosi degradasi. Pemerintah mendukung yang penting ujungnya ke Timnas Indonesia," tegas Zainudin Amali.
Advertisement