Bola.com, Surabaya - Gelandang asal Jepang, Taisei Marukawa, menjalani latihan bersama klub barunya, Persebaya Surabaya. Dia terlihat mengikuti sesi latihan tim arahan Aji Santoso itu di Stadion Gelora 10 November, Surabaya, Senin (31/5/2021).
Pemain berusia 24 tahun tercatat sebagai pemain asing pertama yang dikontrak Persebaya untuk Liga 1 2021. Dia baru tiba di Surabaya pada Minggu (30/5/2021) dan langsung menandatangani kontrak pada Senin (31/5/2021), kemudian bergabung dalam sesi latihan yang dipimpin langsung oleh pelatih Aji Santoso.
Advertisement
Sambutan hangat dari para pemain Persebaya membuat Marukawa merasa terkesan. Dia merasa mendapat banyak dukungan dari berbagai pihak di klub Bajul Ijo untuk memulai kiprahnya di Indonesia.
"Saya suka tim ini, karena saya suka suporternya. Banyak pemain muda, jadi saya suka klub ini, pemain-pemain yang bekerja keras. Saya suka (suporter). Mereka mengirim saya pesan, cukup banyak," kata Marukawa setelah latihan.
Di latihan ini, tak banyak yang bisa dilakukan oleh pemain kelahiran Hiroshima tersebut. Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, menuturkan bahwa dia tidak akan memaksa Marukawa untuk langsung nyetel dengan permainan timnya.
"Besok (Marukawa) masih latihan terpisah. Terlalu riskan menurunkan dia karena tenaganya masih kurang. Dia akan latihan terpisah dulu, sampai minggu depan kami akan melihat perkembangannya,” ucap Aji.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Jejak Karier Marukawa
Nama Taisei Marukawa tentu saja masih asing bagi pecinta sepak bola nasional. Sebab, Persebaya merupakan klub profesional Asia pertama yang dibelanya dalam sepanjang kariernya.
Dia mengawali karier di negara asalnya, Jepang, dengan membela Hiroshima HS dan Chuo University. Setelah itu, Marukawa tercatat berkarier ke Eropa dengan membela dua klub Malta, yakni Senglea Athletic dan Valetta.
Terakhir, Taisei Marukawa berseragam Noah Jurmala yang merupakan klub kasta tertinggi Latvia.
Advertisement