Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan meladeni perlawanan Vietnam pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia di Stadion Al Maktoum Stadium, Dubai, hari Senin (07/06/2021) pukul 23.45 WIB.
Seperti laga sebelumnya kontra Thailand di mana Timnas Indonesia bisa menahan imbang 2-2, Vietnam juga lawan familiar untuk skuad asuhan Shin Tae-yong.
Baca Juga
Advertisement
Maklum kedua tim sama-sama berasal dari Asia Tenggara sehingga sering terlibat bentrok di ajang SEA Games sampai Piala AFF.
Mengutip situs 11v11.com, Timnas Indonesia sudah melawan Vietnam pada 24 kesempatan. Hasilnya Skuad Garuda masih punya rapor lebih baik.
Tercatat dari 24 pertemuan itu, Timnas Indonesia menang sembilan kali, imbang sembilan kali dan kalah enam kali.
Hanya saja pertemuan terkini di kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia pada 15 Oktober tahun 2019 lalu, Vietnam menang dengan skor 3-1.
Namun jika mengukur lima pertemuan terakhir, kedua tim terbilang seimbang. Indonesia menang sekali plus masing-masing dua kali imbang dan kalah.
Jadi apakah kali ini Timnas Indonesia bisa meraih hasil positif kontra Vietnam. Yuk sama-sama kita dukung perjuangan Evan Dimas dan kawan-kawan.
Saksikan Video Pilihan Kami:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Rapor Pertemuan
- Pertemuan: 24
- Timnas Indonesia menang: 9
- Imbang: 9
- Vietnam menang: 6
5 Pertemuan Terakhir
- 22 November 2014 Vietnam 2-2 Indonesia
- 8 November 2016 Vietnam 3-2 Indonesia
- 3 Desember 2016 Indonesia 2-1 Vietnam
- 7 Desember 2016 Vietnam 2-2 Indonesia
- 15 Oktober 2019 Indonesia 1-3 Vietnam
Advertisement