Sukses


Mengulik Skuad Vietnam untuk Melawan Timnas Indonesia: Semua Local Pride, Tanpa Pemain Klub Luar Negeri

Bola.com, Dubai - Timnas Vietnam berkekuatan pemain domestik untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia. Sebaliknya, Timnas Indonesia bermodalkan lima nama yang bermain di luar negeri.

Kelima pemain luar negeri milik Timnas Indonesia meliputi Egy Maulana Vikri (Polandia), Witan Sulaeman (Serbia), Syahrian Abimanyu (Australia), Asnawi Mangkualam (Korea Selatan), dan Ryuji Utomo (Malaysia).

Timnas Vietnam akan meladeni perlawanan Timnas Indonesia pada lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Al Maktoum Stadium, Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), Senin (7/6/2021).

Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo, memanggil 29 pemain untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022, termasuk melawan Timnas Indonesia. Dari daftar itu, tidak ada satu pun nama yang berkancah di luar V.League 1 atau kasta teratas Liga Vietnam.

Park Hang-seo sebenarnya sempat melibatkan Dang Van Lam, kiper Cerezo Osaka dari Liga Jepang. Namun, penjaga kelahiran Moskow, Rusia itu terpaksa dicoret karena kontak dengan rekan setimnya di klub yang positif COVID-19.

Posisi Dang Van Lam digantikan oleh kiper SLNA, Nguyen Van Hoang.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Ada Pembuat Cedera Evan Dimas di SEA Games 2019

Kehilangan Dang Van Lam tidak banyak mereduksi kekuatan Timnas Vietnam. Komposisi pemain tim berjulukan The Golden Dragons itu masih merata di setiap posisi.

Misalnya di lini belakang, Park Hang-seo membawa mantan bek SC Heerenveen, Doan Van Hau. Pemain berusia 22 tahun itu saat ini membela Ha Noi di V.League 1.

Timnas Indonesia punya memori buruk dengan Doan Van Hau. Bek kelahiran 19 April 1999 itu yang membuat Evan Dimas cedera pada final SEA Games 2019 hingga tidak dapat melanjutkan pertandingan.

Ketika itu, Timnas Indonesia yang diwakili oleh level U-22 gagal merebut medali emas setelah Timnas Vietnam kalah 0-3 dari Timnas Vietnam U-22.

3 dari 4 halaman

Pemain Paling Berpengalaman dan Subur di Timnas Vietnam

Selain Doan Van Hau, Timnas Vietnam juga akan bertumpu pada Ha Duc Chinh. Bomber berusia 23 tahun itu adalah top scorer SEA Games 2019 dengan delapan gol bersama winger Timnas Indonesia U-22, Osvaldo Haay.

Pemain paling berpengalaman di skuad Vietnam saat ini adalah Nguyen Trong Hoang. Gelandang berusia 32 tahun itu telah membukukan 70 penampilan bagi The Golden Dragons.

Selain menjadi pemain dengan caps terbanyak, Nguyen Trong Hoang juga berlabel pemain tersubur Vietnam dalam komposisinya saat ini dengan 12 gol.

4 dari 4 halaman

Skuad Timnas Vietnam untuk Kualifikasi Piala Dunia 2022

Kiper: Tan Truong (Hanoi), Van Toan (Hai Phong), Van Hoang (SLNA)

Bek: Doan Van Hau (Hanoi), Tien Dung (Viettel), Que Ngoc Hai (Viettel), Duy Manh (Hanoi), Dinh Trong (Hanoi), Thanh Chung (Hanoi), Thanh Binh (Viettel), Ho Tan Tai (Binh Dinh), Van Thanh (HAGL), Van Xuan (Hanoi), Bui Hoang Viet Anh (Hanoi)

Gelandang: Xuan Truong (HAGL), Tuan Anh (HAGL), Duc Huy (Hanoi), Quang Hai (Hanoi), Hai Long (Quang Ninh), Minh Vuong (HAGL), Hong Duy (HAGL), Van Duc (SLNA), Trong Hoang (Viettel), Hoang Duc (Viettel), Ly Cong Hoang Anh (Ha Tinh)

Penyerang: Cong Phuong (HAGL), Tien Linh (Binh Duong), Van Toan (HAGL), Duc Chinh (Da Nang)

Pelatih: Park Hang-seo (Korea Selatan)

 

Sumber: The Thao Van Hoa

Video Populer

Foto Populer