Sukses


Timnas Indonesia Sudah Tersingkir dari Kualifikasi Piala Dunia 2022, namun Bisa ke Play-off Piala Asia 2023

Bola.com, Dubai - Timnas Indonesia telah dipastikan tersingkir dari Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia. Namun, tim berjulukan Skuad Garuda itu tetap bisa melaju ke babak play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.

Selain menjadi jalur untuk ke Piala Dunia 2022 di Qatar, Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia juga menjadi syarat untuk lolos ke Piala Asia 2023 di China.

Delapan juara grup dari putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 berhak untuk lolos ke putaran final Piala Asia 2023 bersama empat runner-up terbaik.

Sementara itu, sisa runner-up grup putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 bersama semua tim peringkat ketiga harus bermain lebih dulu di putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023.

Empat tim terbaik peringkat empat di Kualifikasi Piala Dunia 2022 juga lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2023.

Sisa dari tim peringkat empat di Kualifikasi Piala Dunia 2022, bersama semua tim peringkat kelima atau juru kunci dari Grup A-H, akan bentrok di babak play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 untuk memperebutkan delapan tiket ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023.

Saat ini, Timnas Indonesia berada di peringkat kelima Grup G dan akan bermain di babak play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Begini Hitung-hitungannya

Juara dan Runner-up Grup

  • 8 Juara Grup Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia - Lolos ke Putaran Final Piala Asia 2023
  • 4 Runner-up Grup Terbaik - Lolos ke Putaran Final Piala Asia 2023

Total

  • 12 Tim Terbaik dari Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia - Lolos ke Putaran Final Piala Asia 2023

Peringkat Ketiga dan Keempat Lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023

  • 4 Runner-up Grup Tersisa - Melaju ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023
  • 8 Tim Peringkat Ketiga - Melaju ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023
  • 4 Tim Terbaik Peringkat Keempat - Melaju ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023

Total

  • 16 Tim - Melaju ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023

Play-off Kualifikasi Piala Asia 2023

  • 4 Tim Peringkat Keempat Tersisa - Ke Play-off Piala Asia 2023
  • 8 Tim Peringkat Kelima - Ke Play-off Piala Asia 2023

Total

  • 12 Tim Bermain di Play-off Piala Asia 2023
  • 8 Tim Terbaik Play-off Piala Asia 2023 - Melaju ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023
3 dari 3 halaman

8 Tiket untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023

Timnas Indonesia dipastikan menjadi juru kunci atau tim peringkat kelima Grup G. Sebab, Skuad Garuda tertinggal delapan poin dari tim peringkat keempat, Malaysia, di sisa satu pertandingan.

Artinya, Timnas Indonesia akan bermain di play-off bersama 11 tim lainnya, empat dari tim peringkat keempat dan delapan tim peringkat kelima, sebelum melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023.

Delapan tim terbaik di play-off berhak untuk lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023.

Putaran ketiga Kualifikasi Piaal Asia 2023 akan berisikan 24 tim. Sebanyak 24 tim itu dibagi ke enam grup. Masing-masing grup diisi oleh empat tim.

Sebanyak 24 tim itu akan memperebutkan 12 tiket untuk melengkapi 12 tim yang telah lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer