Bola.com, Malang - Cristian Gonzales telah memutuskan untuk melanjutkan kariernya di Liga 2 bersama RANS Cilegon FC. Banyak yang berpikir faktor kemewahan klub milik selebriti Raffi Ahmad itu yang membuatnya tertarik untuk bergabung.
Namun, hal tersebut tak sepenuhnya benar. Cristian Gonzales bergabung dengan tim yang kini ditangani Bambang Nurdiansyah bukan demi kontrak tinggi dan fasilitas mewah. Dia bergabung karena faktor kedekatan dengan Raffi Ahmad.
Advertisement
"Saya sudah belasan tahun mengenalnya. Dia mengundang saya ke rumahnya, kemudian meeting yang juga diikuti istri saya. Raffi minta tolong kepada saya untuk mendukung tim barunya," ujar Cristian Gonzales.
Faktor kedekatan itu pula yang membuat Cristian Gonzales rela menurunkan nilai kontraknya. Tapi, itu hanya untuk manajemen RANS Cilegon FC dan tidak menyebutkan penurunan nilainya, yang jelas cukup drastis. Berbeda dengan klub-klub lain yang sebelumnya dia bela.
Saat main di Persib, Persisam Samarinda, Arema FC, hingga klub Liga 2 seperti PSS Sleman dan PSIM Yogyakarta, Cristian Gonzales dikontrak layaknya pemain asing.
Nominalnya tergolong tinggi plus fasilitas kendaraan dan rumah. Padahal statusnya sudah menjadi pemain lokal. Namun, di RANS Cilegon FC, untuk fasilitas baru kesepakatan lisan yang diberikan. Cristian Gonzales percaya dengan kesepakatan tersebut.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Menolak Tawaran Menggiurkan
Padahal pada awal tahun 2021, Cristian Gonzales sempat mendapatkan beberapa tawaran dari klub. Dari segi nominal kontrak, justru lebih menggiurkan.
Kabarnya Persis Solo menjadi satu di antara beberapa tim yang berminat kepadanya. Tapi, Gonzales memilih RANS karena waktu itu dia sedang aktif menjaga kondisi bersama tim Selebritis FC di Jakarta.
Momen itulah yang mempertemukannya kembali dengan Raffi Ahmad, dan juga Hamka Hamzah, serta sejumlah orang yang kini terlibat dalam manajemen RANS Cilegon FC.
"Dulu ada beberapa tawaran dari klub. Tapi, setelah Raffi meminta saya untuk bergabung dengan RANS, saya berdiskusi dengan keluarga. Saya ingin bermain di tim yang juga membuat keluarga saya nyaman. Setelah itu saya putuskan ke RANS dan tidak menerima tawaran dari klub lain," ujar pemain yang karib disapa El Loco.
Cristian Gonzales berharap bisa membawa RANS Cilegon FC promosi ke Liga 1, meski tim itu baru dibentuk. Dia ingin rekan-rekannya punya semangat yang sama. Gonzales juga bekerja keras jadi motivator para pemain muda di RANS Cilegon, mengingat dia merupakan pemain dengan segudang pengamanan dan gelar di Indonesia.
"Saya berharap bisa mendukung pemain agar bisa bekerja sama dengan baik. Tim ini baru seumur jagung. Tujuannya pasti bisa sukses dan promosikan tim ini. Jadi motivator untuk pemain muda juga," lanjutnya.
Advertisement