Bola.com, Solo - Kabar duka menyelimuti publik sepak bola Kota Solo, terutama bagi Persis Solo dan suporternya, Pasoepati. Sekjen DPP Pasoepati, Anwar Sanusi, tutup usia pada Kamis (15/7/2021) sore.
Anwar Sanusi menutup usia di RS PKU Muhammadiyah Surakarta sekitar pukul 16.00 WIB. Pria asal Boyolali itu meninggal dunia pada usia 51 tahun karena sakit.
Baca Juga
Gelandang Newcastle United Bantah Punya Darah Negeri Jiran, Minta Jangan Dihubungkan Lagi dengan Timnas Malaysia
Sydney Menyala! 3.250 Suporter Akan Dukung Timnas Indonesia Vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 20 Maret 2025
3 Fakta Seretnya Gol Timnas Indonesia di Piala AFF 2024: Lini Depan Tumpul, STY Nggak Punya Solusi!
Advertisement
"Saya hubungi pihak Satpol PP (Surakarta) tempatnya bekerja, ternyata sudah tiga hari absen. Kabarnya dia sudah langsung diopname karena sakit ginjal," ujar mantan Wakil Presiden DPP Pasoepati, Ginda Ferachtriawan.
Bagi lingkungan suporter di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta, sosok Anwar Sanusi cukup dikenal baik. Ia merupakan satu di antara sesepuh Pasoepati dan menjadi tokoh penting di dalam organisasi maupun koordinasi dengan kelompok suporter lain.
Ginda mengakui Pasoepati kehilangan tokoh besarnya. Ia menyebut sosok Anwar Sanusi sebagai tokoh di lapangan dan hampir seluruh suporter Solo mengenalnya.
"Saat saya menjadi Wapres Pasoepati, Mas Anwar adalah sekjennya. Beliau selalu menjadi bagian dari kepengurusan DPP Pasoepati. Jiwa dan loyalitasnya luar biasa untuk organisasinya. Ia masih meluangkan waktu untuk organisasi di sela-sela pekerjaannya," kenang Ginda.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Doa dari Pendukung PSIS
Sementara itu, eks petinggi suporter PSIS Semarang Panser Biru, Kepareng, turut menyampaikan rasa duka cita atas meninggalnya Anwar Sanusi. Pria yang merupakan mantan Ketua Panser Biru itu dikenal dekat dengan para pentolan suporter Solo, terutama Anwar Sanusi.
"Surga tempatmu Pakdhe Anwar Sanusi. Sudah tidak bisa lagi mampir ke rumahmu setiap kali bermain ke Solo," tulisnya dalam akun Instagram miliknya.
Advertisement