Bola.com, Busan - Pelatih Ansan Greeners, Kim Gil-sik, tetap memuji pemainnya, Asnawi Mangkualam, di tengah kekalahan empat gol tanpa balas timnya dari Busan IPark pada pekan ke-21 K League 2 di Busan Gudeok Stadium, Busan, Sabtu (17/7/2021).
Kim Gil-sik memainkan Asnawi Mangkualam sebagai gelandang sayap kanan dalam formasi 4-2-3-1, alih-alih posisi aslinya sebagai bek sayap kanan, pada pertandingan tersebut.
Baca Juga
Advertisement
Ketika sedang tertinggal 0-1 di pengujung babak pertama, Ansan Greeners mendapatkan peluang emas untuk menyamakan kedudukan. Semua berawal dari penetrasi Asnawi ke kotak penalti lawan.
Asnawi, yang melakukan one-two dengan Robson Duarte, melepaskan umpan mendatar ke tiang dua gawang Busan IPark. Bola lalu mengarah ke Kim Ryun-do yang berdiri bebas.
Namun, Kim Ryun-do gagal mengoptimalkan operan dari Asnawi tersebut. Sepakannya masih menyamping tipis dari gawang tuan rumah.
"Kim Ryun-do melewatkan peluang sempura di babak pertama. Asnawi Mangkualam bermain bagus dan melakukan overlap dengan baik. Operannya dengan Duarte juga bagus," kata Kim Gil-sik dinukil dari Media Korea Selatan, Sports-G.
"Kim Ryun-do dalam posisi bagus, namun mengecewakan dalam memanfaatkan umpan tersebut. Kim Ryun-do adalah pemain dengan gol yang banyak, dan akan mencetak banyak gol di masa depan. Saya ingin dia bermain lebih percaya diri ke depannya," jelas Kim Gil-sik.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Jadwal Ansan Greeners Selanjutnya
Ketika Ansan Greeners dihajar Busan Ipark, Asnawi Mangkualam bermain penuh. Total, pemain berusia 21 tahun itu telah bermain tujuh kali di K League 2.
Asnawi berpeluang untuk kembali membela Ansan Greeners dalam pekan ke-22 ketika melawan Gimcheon Sangmu di Ansan Wa Stadium, Ansan, pada 24 Juli 2021.
Saat ini, Ansan Greeners tertahan di peringkat keenam K League 2 dengan 28 poin dari 21 pertandingan. Tim berjulukan Thee Green Wolves itu tertinggal tiga angka dari Busan IPark yang berada di posisi keempat.
Advertisement