Bola.com, Denpasar - Bali United membuka lowongan untuk pemain dengan posisi gelandang serang melalui akun Instagram resmi pada Jumat (30/7/2021). Persyaratannya adalah pandai membuka ruang, piawai mengatur serangan, memiliki umpan akurat, bisa bekerja dalam tim, bertanggung jawab saat kehilangan bola, mencetak gol menjadi nilai lebih, dan minimal berpengalaman selama tiga tahun.
Pertanyaannya, siapa sosok yang diincar Serdadu Tridatu? Manajemen Bali United jelas bungkam seribu bahasa seperti ketika mereka mengumumkan pemain incaran mereka.
Baca Juga
BRI Liga 1: Persebaya Nyaman di Puncak Klasemen, Madura United Raih Kemenangan Kedua
Hasil Lengkap BRI Liga 1 Hari Ini: Madura United Akhiri Rentetan 6 Kekalahan Beruntun, Persebaya Kukuh di Puncak Setelah Bungkam Borneo FC
Perbandingan Serdadu Madura United Vs Bali United di BRI Liga 1: Lini Tengah yang Jadi Kunci
Advertisement
Dalam beberapa fanbase Bali United di media sosial, ada satu sosok yang terus disebut-sebut oleh mereka. Dia adalah Ciro Henrique Alves Ferreira e Silva.
Penyerang Tira Persikabo tersebut menjadi nama yang terus diperbincangkan suporter untuk menggantikan peran Diego Assis yang diklaim mengakhiri kontrak bersama Serdadu Tridatu.
Posisi ideal Ciro Alves adalah pemain nomor sembilan. Namun, bisa juga dia berposisi sebagai nomor 7 dan 11, alias penyerang sayap. Ciro Alves memang diharapkan suporter Serdadu Tridatu pada akhir Liga 1 2019, ketika Tira Persikabo bertandang ke Stadion Kapten I Wayan Dipta pada pekan ke-32 Liga 1 2019.
Saat ini Tira Persikabo berhasil menumbangkan Serdadu Tridatu dengan skor tipis 1-0 melalui gol yang dilesakkan oleh Osas Saha. Setelah pertandingan, nama penyerang asal Brasil itu dielu-elukan seisi stadion.
Kebetulan Ciro bertukar matchworn dengan Irfan Bachdim dan berjalan mengitari stadion dan mendapatkan tepuk tangan hangat dari sinetron. Pada saat yang hampir bersamaan dengan unggahan Bali United di Instagram, Ciro juga mengunggah foto saat dia memasuki Stadion Dipta. "Good memories," tulis Ciro singkat.
Seketika suporter Bali United membanjiri kolom komentar pemain berusia 32 tahun itu. Tapi, bola panas ada di manajemen Bali United yang sampai sekarang masih menutup rapat-rapat siapa pemain yang mereka incar.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Bali United Masih Bungkam
Namun, mungkin saja pada hari pertama latihan setelah PPKM level III pada pekan depan, sosok pemain anyar terlihat dalam sesi latihan. Untuk masalah ini, pelatih Bali United, Stefano Cugurra, masih bungkam seribu bahasa.
Dia hanya mengatakan dengan singkat jika keputusan untuk mendatangkan pemain pengganti Diego Assis ada di tangan manajemen. "Tim pelatih menunggu kabar dari manajemen," ujar pelatih asal Brasil berusia 47 tahun itu.
Terkait Diego Assis yang dilepas Bali United, pelatih yang karib disapa Teco itu mendoakan yang terbaik untuk mantan gelandang serang Persela Lamongan dan Madura United itu. Lagi-lagi Teco enggan memberikan alasan mengapa Diego dan Bali United mengakhiri kontrak kerja sama. Termasuk saat disinggung mengenai apakah Diego Assis belum bsia beradaptasi dengan tim.
"Dia baru tampil di Piala Menpora dan Tour de Java. Semoga Diego mendapatkan tim baru dan cepat beradaptasi karena situasi tanpa kompetisi selama satu tahun," ujar mantan pelatih Persija Jakarta itu.
Advertisement