Sukses


Tantang Persik di BRI Liga 1, Borneo FC Bertekad Melanjutkan Tren Positif

Bola.com, Jakarta - Asisten pelatih Borneo FC, Ahmad Amiruddin, menyebut suasana timnya sedang dalam kondisi baik. Hal itulah yang membuat Borneo FC bertekad melanjutkan tren positif di BRI Liga 1 2021/2022.

Borneo FC mengawali BRI Liga 1 dengan kemenangan 3-1 atas Persebaya Surabaya. Kemenangan itu membuat Borneo FC percaya diri menatap duel selanjutnya pada pekan kedua.

Borneo FC akan menghadapi Persik Kediri pada laga yang rencananya berlangsung Jumat (10/09/2021). Ahmad Amiruddin sadar laga melawan Persik tak mudah mengingat lawan menelan kekalahan pada laga pembuka musim ini.

"Suasana dalam tim sangat baik sekali. Hal tersebut diperlihatkan dalam sesi latihan kemarin. Semua bersemangat dan kami sepakat untuk terus menjaga momentum ini," kata Ahmad Amiruddin.

"Masih ada sisa beberapa hari juga untuk kami membenahi kekurangan dan memantapkan taktik. Yang jelas, beda lawan beda juga polanya. Jadi, kami pelajari Persik seperti apa dan nanti kami mengantisipasinya seperti apa," ucap Ahmad Amiruddin.

Laga nanti akan mencetak sejarah buat kedua tim. Pertandingan tersebut menjadi pertemuan perdana antara Borneo FC melawan Persik Kediri sepanjang sejarah di liga.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Harap-harap Cemas

Borneo FC harap-harap cemas menanti kebugaran dua pemainnya yakni Leo Guntara dan Francisco Torres. Seperti diketahui, keduanya menjadi tumbal kemenangan Borneo FC pada BRI Liga 1 2021/2022.

Francisco Torres ditarik keluar pada menit ke-35 dan digantikan Guy Junior karena mengalami masalah pada paha luar. Adapun Leo Guntara bermain sampai menit ke-79 dan digantikan Nur Diansyah karena cedera engkel.

"Setelah pertandingan, keduanya langsung menjalani pemeriksaan dari tim medis. Kami memang belum mendapatkan hasilnya, akan tetapi berharap cedera keduanya tak terlalu parah," kata manajer Borneo FC, Farid Abubakar.

"Kami berharap Leo dan Torres membaik jelang laga kedua melawan Persik Kediri pada 10 September nanti. Masih ada waktu beberapa hari untuk penyembuhan," tegas Farid Abubakar.

3 dari 4 halaman

Puncak Klasemen

Borneo FC mengawali BRI Liga 1 2021/2022 dengan kemenangan meyakinkan 3-1 atas Persebaya Surabaya. Hasil itu membuat Borneo menjadi pemuncak klasemen sementara dengan raihan tiga poin.

Borneo FC unggul selisih gol atas lima klub lain yang juga punya poin sama. Situasi inilah yang membuat Tim berjulukan Pesut Etam tersebut dalam tekanan wajib memenangi duel selanjutnya di BRI Liga 1.

Meskipun perjalanan musim ini masih sangat panjang. Namun, laga-laga awal BRI Liga akan sangat krusial dan menentukan peta persaingan gelar musim 2021/2022.

4 dari 4 halaman

Simak Posisi Borneo FC di BRI Liga 1

Video Populer

Foto Populer