Bola.com, Jakarta - Madura United FC dan PSM Makassar sama-sama meraih hasil imbang pada laga perdana mereka di BRI Liga 1 2021/2022. Madura United bermain imbang 1-1 dengan Persikabo 1973 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (3/9/2021).
Hasil dengan skor sama diperoleh PSM saat meladeni Arema FC di Stadion Pakansari, Cibinong, Minggu (5/9/2021). Hanya merengkuh satu poin pada pekan pertama membuat kedua tim sama-sama memburu kemenangan saat bersua pada laga pekan kedua BRI Liga 1, Minggu (12/9/2021).
Baca Juga
Advertisement
Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan mengungkapkan dirinya sudah melakukan evaluasi sekaligus melakukan pembenahan khususnya di lini belakang dan serang.
Eks pelatih Sriwijaya FC dan Persipura Jayapura ini juga memiliki opsi memainkan gelandang asal Korea Selatan, Kim Jin-sung yang tak masuk line-up di laga perdana. "Kim Jin-sung sudah masuk dalam skema tim yang dipersiapkan menghadapi PSM," ujar Rahmad mengutip situs resmi klub.
Hal serupa dilakukan pelatih PSM, Milimor Seslija yang gagal membawa timnya meraih kemenangan menghadapi 10 pemain Arema. Menurut eks pelatih Madura United dan Arema FC, tim asuhannya tetap menampilkan permainan agesif untuk memburu kemenangan.
"Saya berharap permainan PSM lebih baik pada laga selanjutnya," kata Milo, sapaan akrabnya.
Bagi Milo dan PSM, menghadapi Arema, ibarat laga ujicoba untuk mengukur kemampuan menghadapi tim selevel. Sebelumnya, skuad Juku Eja hanya berujicoba dengan tim-tim amatir di Makassar yang tentunya tak bisa dijadikan acuan meski mereka selalu menang dengan skor telak.
Seperti aksi striker anyar PSM, Anco Jansen yang mencetak enam gol pada empat laga ujicoba PSM namun gagal menjebol gawang Arema.
Itulah mengapa menarik untuk ditunggu hasil evaluasi plus pembenahan yang dilakukan Rahmad dan Milo pada laga pekan kedua nanti.
Bola.com sendiri mencoba mengulas kekuatan antarlini kedua tim berdasarkan penampilan mereka di pekan pertama BRI Liga 1. Yuk simak ulasannya.
Â
Â
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Belakang
Duet stoper Jaimerson Xavier dan Fachruddin Aryanto kemungkinan besar kembali diturunkan Rahmad Darmawan untuk mengawal lini belakang Madura United.
Memang ada opsi memainkan Kim Jin-sung yang memiliki tinggi 183 cm di posisi itu. Tapi, pada laga debutnya bersama Madura United, Kim lebih pas tampil di posisi naturalnya sebagai gelandang bertahan.
Sementara dua bek sayap Madura United, Alfin Tuasalamony dan Novan Sasongko wajib mewaspadai pergerakan Ilham Udin Armayn dan Rasyid Bakri. Nama terakhir kerap bergantian dengan Wiljan Pluim untuk menggerus kekuatan bek sayap lawan.
Sebaliknya, Erwin Gutama-Hasim Kipuw yang tampil lugas sebagai 'tembok' untuk kiper PSM, Hilman Syah tak boleh memandang remeh Silvio Escobar yang bergantian dengan Rafael Silva sebagai tombak lini depan Madura United.
Khususnya Erwin yang kerap melakukan tekel keras untuk mematikan lawan. Kalau salah perhitungan, bisa jadi Madura United mendapatkan golnya lewat tendangan bola mati.
Â
Â
Advertisement
Tengah
Aksi Hugo Gomes Jaja (Madura United) dan Wiljan Pluim (PSM) bakal mewarnai perang lini tengah. Jika Rahmad Darmawan memainkan Kim Jin-sung sejak awal, maka kekuatan kedua tim di lini vital ini relatif seimbang.
Madura misalnya, selain Jaja dan Kim, mereka juga memiliki Asep Berlin dan David Laly. Sedang PSM bisa mengoptimalkan kemampuan gelandang petarungnya yakni M. Arfan, Rasyid Bakri dan Sutanto Tan.
Sebagai gelandang serang, Jaja dan Pluim sama-sama punya potensi mencetak gol. Jaja sudah melakukannya ketika menjebol gawang Persikabo 1973 pada laga perdana.
Sedang Pluim kurang beruntung setelah satu tendangan kerasnya masih bisa diamankan Adilson Maringa, kiper Arema yang tampil gemilang pada laga itu.
Â
Depan
Penyerang sayap belia Madura United, Ronaldo Kwateh kemungkinan diparkir usai memenuhi panggilan timnas U-18. Tapi, dengan kedalaman tim yang dimiliki Madura United, hal itu tak masalah karena mereka masih memiliki Bayu Gatra.
Dari sisi sayap, Bayu dan Rafael Silva bakal adu kemampuan dengan bek sayap PSM, Zulkifli Syukur dan Abdul Rachman. Sementara kemampuan striker utama Madura United, Silvio Escobar dalam mencetak gol bakal diuji pada laga ini.
Begitu pun dengan Anco Jansen (PSM) yang seperti Escobar belum berhasil menjebol gawang lawan pada pekan perdana. Yang menarik, kedua striker ini sama-sama punya kemampuan berperan sebagai 'tembok' buat rekannya dari lini kedua untuk mencetak gol.
Keduanya pun kerap bermain melebar untuk memancing stoper lawan keluar dari area pertahanan.
Advertisement