Bola.com, Jakarta - Kiper Arema FC, Adilson Maringa, punya tantangan berat saat menghadapi Bhayangkara FC di pekan kedua BRI Liga 1 2021/2022. Namun, dia tetap mematok target pribadi yang tinggi, yaitu mencatat clean sheet pada pertandingan itu.
Kiper Arema FC asal Brasil itu tampil memukau dengan banyak penyelamatan saat pekan pertama BRI Liga 1 melawan PSM Makassar. Alhasil, ekspektasi yang terarah kepadanya menjelang duel kontra Bhayangkara FC juga tinggi.
Baca Juga
Advertisement
Aremania berharap Maringa bisa tampil konsisten, sehingga kerinduan mereka memiliki kiper tangguh terbayarkan. Sejak Kurnia Meiga sakit pada 2017, Arema terus berganti-ganti kiper.
Melihat ekspektasi tinggi tersebut, Maringa justru senang. Dia berharap bisa memberikan kontribusi besar untuk Singo Edan.
“Saya senang bisa membantu tim. Orang-orang menyatakan saya pemain terbaik di laga sebelumya (lawan PSM). Sangat senang pastinya,” kata kiper Arema FC asal Brasil itu.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Target Pribadi
Secara pribadi, masih ada hal yang diinginkan Maringa untuk laga melawan Bhayangkara. Dia ingin mencatatkan clean sheet.
“Pertandingan pertama (kontra PSM) kan skornya 1-1, hasil yang bagus untuk tim, karena kami bermain dengan 10 orang. Selanjutnya saya akan berusaha tidak kebobolan,” harapnya.
Maringa memahamii jika keinginan tidak akan mudah diwujudkan. Penyebabnya, Bhayangkara FC merupakan tim tangguh.
“Bhayangkara tim yang bagus. Tapi saya pikir peluang menang ada. Mental Arema juga lebih bagus sekarang. Saya juga merasa lebih siap,” sambungnya.
Advertisement
Bakal Lebih Solid
Dia menilai jika tampil dengan kekuatan lengkap, performa Arema bakal lebih solid. Arema tidak akan terus bermain bertahan sepanjang laga.
Dengan begitu, pertahanan Singo Edan tidak banyak ditekan lawan seperti saat menghadapi PSM. Selain itu, lini belakang Arema bakal lebih kuat meredam ancaman Bhayangkara FC.
Bek asing Arema, Sergio Silva, kondisinya sudah lebih baik. Bek asal Portugal ini sebelumnya hanya tampil separuh babak lantaran baru gabung tim dalam hitungan hari. Jadi, Maringa bisa lebih nyaman saat banyak pemain tangguh di depannya.
Yuk Tengok Posisi Arema
Advertisement