Bola.com, Bekasi - Persikabo 1973 belum berhasil memetik kemenangan di BRI Liga 1 2021/2022. Tim Laskar Pajajaran ditahan imbang 2-2 oleh Persik Kediri pada pekan ketiga di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jumat (17/9/2021) malam.
Jika ditanya siapakah sosok yang menunda hasrat Persikabo 1973 meraup tiga poin pertama mereka, maka Youssef Ezzejjari adalah jawabannya. Striker milik Persik Kediri itu menggagalkan kemenangan yang berpotensi diraih Persikabo pekan ini.
Advertisement
Persikabo sebenarnya unggul dulu lewat Hanis Saghara di menit ke-23. Persik kemudian berbalik unggul lewat Youssef Ezzejjari di menit ke-32 dan ke-49. Beruntung, Ciro Alves dkk. masih bisa mengemas poin karena kemudian Siarhei Pushnyakov lewat penalti di menit ke-61.
Ezzejjari terlihat ingin membayar tuntas kepercayaan yang diberikan oleh pelatih Joko Susilo. Dia sempat menjadi sasaran kekecewaan Persikmania saat melakoni debut melawan Bali United di pekan pertama (27/8/2021).
Dalam laga pembuka BRI Liga 1 tersebut, striker berpaspor Spanyol itu berkesempatan mencetak gol lewat titik penalti. Sayang, tendangan eksekusinya gagal berbuah gol. Itu menjadi satu-satunya penalti yang tidak berhasil di BRI Liga 1.
Pada akhirnya, Persik kalah 0-1 dari Bali United. Jika Youssef Ezzejjari mampu mencetak gol lewat penalti, Persik Kediri seharusnya bisa meraih setidaknya satu poin karena pertandingan berakhir 1-1.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Bisa Tambil Berbahaya
Di pekan kedua, Persik sebenarnya secara mengejutkan mampu menang 1-0 atas Borneo (10/9/2021). Tapi, Ezzejjari tak mencetak gol karena Adi Eko Jayanto yang menjadi penentu kemenangan duel tersebut.
Pekan ketiga ini akhirnya menjadi momen pembuktian striker berdarah Maroko bahwa dirinya bisa tampil membahayakan.
Brace yang dicetaknya ke gawang Persikabo menunjukkan Ezzejjari patut masuk jajaran striker tajam. Dia membuktikan layak menjadi andalan Persik.
Advertisement
Proses Gol
Gol pertama bermula dari upaya tembakan yang dilakukan oleh Dany Saputra. Bola membentur bek Persikabo yang dengan cepat berusaha disambar menjadi tembakan oleh Youssef Ezzejjari.
Youssef Ezzejjari lagi-lagi mencatatkan namanya di papan skor, kali ini lewat tembakan keras dari luar kotak penalti. Dia mampu memanfaatkan umpan yang dikirim Antoni Putro Nugroho dan mengonversinya menjadi gol yang gagal dibendung lagi oleh Syahrul Trisna.
Sepanjang pertandingan, striker berusia 28 tahun itu tercatat hanya membukukan dua tembakan tepat sasaran. Hebatnya, semua tembakan itu berhasil menjadi berbuah gol yang membuat Persik mengemas satu poin di laga ini.
Yuk Tengok Posisi Persik
Advertisement