Bola.com, Jakarta - Seri pertama BRI Liga 1 2021/2022 segera tuntas. PT Liga Indonesia Baru (LIB) akan memainkan pekan keenam pada 2-3 Oktober 2021 di Banten, DKI Jakarta, dan Jawa Barat.
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita membantah bahwa seri kedua akan tetap digelar di klaster pertama.
Baca Juga
Advertisement
BRI Liga 1 bakal berlanjut pada seri kedua di klaster kedua, yaitu Jawa Tengah dan Yogyakarta pada 15 Oktober 2021.
Pasalnya, PT LIB harus menggelar partai dengan rivalitas tinggi seperti Persib Bandung kontra Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya versus Arema FC pada seri kedua.
Pertandingan Persib melawan Persija tidak mungkin dimainkan pada seri pertama, sementara laga Persebaya menghadapi Arema FC juga mustahil digelar pada seri ketiga di klaster Jawa Timur.
"Seri kedua BRI Liga 1 digelar di Jawa Tengah dan Yogyakarta. Sebab, ada beberapa partai yang tidak dapat dimainkan di Banten, DKI Jakarta, dan Jawa Barat," kata Lukita ketika dihubungi Bola.com.
"Laga Persib melawan Persija, Persebaya kontra Persija, Arema FC versus Persib, dan Persebaya menghadapi Arema FC itu bakal digelar di Jawa Tengah dan Yogyakarta," jelas Lukita.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
4 Stadion Dipersiapkan
Untuk menggelar seri keempat di Jawa Tengah dan Yogyakarta, PT LIB mempersiapkan empat stadion sebagai tuan rumah.
Empat stadion yang diproyeksikan PT LIB itu adalah Stadion Manahan Solo, Stadion Maguwoharjo Sleman, Stadion Sultan Agung Bantul, dan Stadion dr. H. Moch. Soebroto Magelang.
"Tim kami sedang melakukan verifikasi berbagai hal untuk seri kedua BRI Liga 1 seperti stadion, transportasi, dan akomodasi," tutur Lukita.
Sejauh ini, PT LIB belum merilis jadwal lengkap untuk seri kedua BRI Liga 1.
Advertisement
Stadion Jatidiri Jadi Alternatif
Lukita menjelaskan bahwa pihaknya juga menjadikan Stadion Jatidiri, Semarang yang baru tuntas direnovasi sebagai lokasi alternatif untuk seri kedua BRI Liga 1.
"Stadion Jatidiri menjadi alternatif. Sedang diverifikasi. Namun, hasil verifikasinya belum selesai," imbuh pria yang karib dipanggil Lulu tersebut.
Lukita juga memastikan Stadion Manahan dapat dipakai sebagai stadion untuk seri kedua BRI Liga 1 di tengah kesibukan menjadi tuan rumah Grup C Liga 2 2021.
PT LIB telah mengatur matchday BRI Liga 1 dimainkan pada weekend, sementara Liga 2 pada weekday.
"Stadion Manahan bisa dipakai sebagai tuan rumah seri kedua BRI Liga 1 karena waktu pemakaiannya berbeda dengan Grup C Liga 2," ujar Lukita.
Helat Manager's Meeting
PT LIB juga telah menggelar manager's meeting dengan para peserta BRI Liga 1 pada Rabu (29/9/2021) untuk membahas seri kedua di Jawa Tengah dan Yogyakarta.
"Kami sampaikan rencana sekaligus evaluasi seri pertama hingga kesiapan untuk seri kedua," tutur Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB), Sudjarno.
"Nanti akan main di Solo, Sleman, Bantul, dan Magelang. Stadion Jaditiri bakal jadi alternatif karena penerangan belum memadai," papar Sudjarno.
Advertisement
Jadwal Pekan Keenam pada Seri Pertama BRI Liga 1 2021/2022
Sabtu, 2 Oktober 2021
- Borneo FC Vs Persita Tangerang
- Bali United Vs Persikabo 1973
- Persiraja Banda Aceh Vs Persija Jakarta
- Persib Bandung Vs PSM Makassar
Minggu, 3 Oktober 2021
- Persik Kediri Vs PSS Sleman
- Madura United Vs Persipura Jayapura
- Arema FC Vs Persela Lamongan
- Barito Putera Vs Bhayangkara FC
- Persebaya Surabaya Vs PSIS Semarang
Jadwal Pekan Keenam pada Seri Pertama BRI Liga 1 2021/2022
Sabtu, 2 Oktober 2021
- Borneo FC Vs Persita Tangerang
- Bali United Vs Persikabo 1973
- Persiraja Banda Aceh Vs Persija Jakarta
- Persib Bandung Vs PSM Makassar
Minggu, 3 Oktober 2021
- Persik Kediri Vs PSS Sleman
- Madura United Vs Persipura Jayapura
- Arema FC Vs Persela Lamongan
- Barito Putera Vs Bhayangkara FC
- Persebaya Surabaya Vs PSIS Semarang
Advertisement