Sukses


Akhiri Penantian Panjang, Syahrian Abimanyu Catat Sejarah di Johor Darul Ta'zim

Bola.com, Johor - Penantian panjang Syahrian Abimanyu di Johor Darul Ta'zim (JDT) akhirnya berakhir pada Kamis (30/9/2021). Pemain Timnas Indonesia itu berhasil mencatatkan sejarah setelah menjadi starter dalam laga JDT.

Syahrian Abimanyu dipercaya menjadi starter oleh pelatih Benjamin Mora pada laga Piala Malaysia 2021 melawan Petaling Jaya City yang digelar di Stadium Sultan Ibrahim. Ini menjadi pertama kalinya bagi Syahrian Abimanyu bermain sebagai starter JDT.

Sayangnya, pemain yang akrab disapa Abi itu hanya bermain selama 52 menit. Abi ditarik keluar karena mengalami dua kali benturan keras.

Meski demikian, JDT berhasil meraih kemenangan 1-0 atas Petaling Jaya City FC. Kemenangan itu menjadi yang kedua diraih JDT di Piala Malaysia sehingga menjadi pemuncak klasemen sementara Grup D dengan nilai enam poin.

Situasi ini tentu menjadi kabar baik buat Syahrian Abimanyu. Besar kemungkinan Syahrian Abimanyu bakal kembali dipercaya bermain sebagai starter JDT.

Ini tentu saja menjadi momentum bagi Syahrian Abimanyu untuk mengeluarkan penampilan terbaik. Jika mampu tampil konsisten, besar peluang bagi Abi untuk menembus skuad utama JDT.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Dapat Pujian

Debut Syahrian Abimanyu sebagai starter di JDT mendapatkan pujian dari agensinya, Project Global Group. Mereka bangga dengan awal yang baik bagi Abi bersama JDT.

Project Global Group berharap itu menjadi langkah awal bagi Abi di JDT. Dengan adanya kesempatan ini diharapkan bakal datang lagi di masa depan.

"The Little Magician @syahrian.abimanyu untuk pertama kalinya berada sebagai starter JDT. Sebuah pencapaian yang luar biasa Abi, teruslah berkembang," tulis Project Global Group.

3 dari 3 halaman

Dipanggil Timnas Indonesia

Syahrian Abimanyu mendapatkan panggilan dari Shin Tae-yong untuk memperkuat Timnas Indonesia di Play Off Piala Asia 2023. Ini menjadi momentum bagi Abi untuk menunjukkan kualitasnya.

Timnas Indonesia akan berlaga pada dua laga melawan Chinese Taipei. Laga tersebut akan digelar di Buriram, Thailand, pada 7-11 Oktober 2021.

Laga ini akan krusial buat Timnas Indonesia. Selain itu, nasib pelatih Shin Tae-yong juga bakal jadi taruhan karena kinerjanya akan dievaluasi oleh Komite Eksekutif PSSI usai dua laga tersebut.

Video Populer

Foto Populer