Sukses


Hari Ini 20 Tahun Lalu, Persija Rayakan Gelar Ke-10 Liga Indonesia

Bola.com, Jakarta - Hari ini, 7 Oktober 2021, jadi momen spesial buat Persija Jakarta. Tepat 20 tahun lalu, tim berjulukan Macan Kemayoran itu meraih gelar ke-10 Liga Indonesia.

Mengapa 7 Oktober 2001 begitu memorable? Sebab, kerja keras seluruh manajemen tim tuntas sudah. Persija Jakarta bukan cuma mencapai La Decima atau gelar ke-10, tapi juga menyudahi penantian 22 tahun untuk mengangkat trofi juara setinggi-tingginya.

Jutaan penonton layar kaca jadi saksi. Enam puluh ribu lebih pasang mata yang memadati Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta menyaksikan sendiri bagaimana dramatisnya laga final kontra PSM Makassar, duel yang menjadi lambang ideal dua kekuatan sepak bola terbaik di Tanah Air kala itu.

Persija mengawali semuanya dengan cukup manis. Berbekal 15 menang, enam imbang dan lima kalah, Luciano Leandro dkk. melenggang ke fase 8 besar sebagai runner-up Wilayah Barat.

Perjuangan belum usai sampai di situ. Bertempat di Stadion Mattoangin, Makassar, puncak klasemen Grup 2 diperoleh Persija berkat kemenangan atas Arema Malang (2-1), PSM Makassar (1-0), dan hasil imbang 1-1 kontra Persita Tangerang.

Semifinal Liga Indonesia 2001 dimainkan di SUGBK. Persija Jakarta bersua musuh berat, Persebaya Surabaya. Gol lawan yang diciptakan Uston Nawawi dibalas sepasang gol dari Luciano dan Antonio Claudio. Tim Ibu Kota melenggang ke final.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

La Decima

Persija yang kala itu dilatih oleh Sofyan Hadi menurunkan skuad terbaik. Mbeng Jean dipercaya menjaga gawang, dikomandoi oleh tiga bek sentral plus dua wing-back kawakan, yakni Nur Alim, Joko Kuspito, Antonio Claudio, Anang Maruf dan Budiman.

Eks caretaker PSIS Semarang di BRI Liga 1 2021/2022, Imran Nahumarury, diapit dua gelandang elegan Agus Supriyanto dan sang pencetak gol, Luciano Leandro dan Imran Nahumarury. Sedangkan di depan ada duet Gendut Doni dan Bambang Pamungkas.

Imran langsung menggebrak berkat gol di menit ke-3, disusul dua gol Bambang Pamungkas pada menit ke-42 dan 47.

Puluhan ribu suporter Persija dibuat terhenyak tatkala 'tim tamu' PSM menghentak pada babak kedua, mencetak dua gol dalam kurun waktu 15 menit, dan skor menjadi 3-2 pada menit 80'.

Rasa waswas menggelayuti pencinta Persija kala itu, tapi sorak sorai dan tangis bahagia seketika meledak ketika wasit Aris Munandar meniup peluit panjang, peluit yang sekaligus mengakhiri puasa 22 tahun tanpa gelar liga.

Kemenangan itu juga penanda satu bintang yang ada di atas logo Persija atas gelar La Decima, gelar ke-10 tim kebanggaan warga Jakarta, klub kesayangan Jakmania, maka ingatlah selalu 7 Oktober 2001 #2Dekade1Bintang.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer