Sukses


Jelang Seri Kedua BRI Liga 1, Persija Diklaim Butuh Pembenahan Semua Aspek

Bola.com, Jakarta - Kiper Persija Jakarta, Adixi Lenzivio, menilai timnya mulai mengalami peningkatan di BRI Liga 1 2021/2022. Namun, Adixi menolak puas karena menganggap perlu evaluasi menyeluruh untuk siap melakoni seri kedua.

Saat ini, Persija Jakarta berada di peringkat keempat klasemen sementara BRI Liga 1 2021/2022. Klub berjulukan Macan Kemayoran itu mengemas 10 poin hasil enam pertandingan.

Persija asuhan Angelo Alessio itu mencetak tujuh gol dan kebobolan lima kali. Adixi Lenzivio tak sepenuhnya puas dengan kualitas lini belakang Persija, terutama karena mudah kebobolan.

"Tentunya masih kurang puas dengan kinerja kami di pertahanan. Akan tetapi, kalau menurut saya sudah cukup bagus karena bisa dibilang sedikit kebobolan," kata Adixi Lenzivio.

Persija punya waktu sepekan untuk mematangkan persiapan jelang seri kedua BRI Liga 1 2021/2022. Pada laga pekan ketujuh, Persija Jakarta akan menghadapi Arema FC (16/10/2021).

"Liga baru mulai pasti harus ada peningkatan di partai selanjutnya. Harus ada pembenahan di segala aspek. Jika mau dapat hasil terbaik maka kami pun harus melakukan yang terbaik juga," tegas kiper berusia 29 tahun itu.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Antisipasi Jadwal Padat

Pelatih Angelo Alessio mengantisipasi jadwal padat yang dimiliki Persija Jakarta pada BRI Liga 1 2021/2022. Angelo Alessio akan memberikan metode latihan yang tepat untuk pemain Persija.

Upaya itu dilakukan demi menghindari cedera pemain pada seri kedua BRI Liga 1. Apalagi, jadwal antarpertandingan sangat singkat yang membuat program pemulihan harus dilakukan secara cepat dan tepat.

"Tentu kami tahu kondisinya. Kami tidak bisa melakukan program latihan yang berlebih. Penting bagi kami melakukan yang terbaik, yaitu menjalankan latihan yang tepat," ujar Angelo Alessio.

3 dari 4 halaman

Jadwal Persija Jakarta di Seri Kedua

17/10/2021 - Persija Jakarta Vs Arema FC

22/10/2021 - Madura United Vs Persija Jakarta

26/10/2021 - Persija Jakarta Vs Persebaya Surabaya

30/10/2021 - Persik Kediri Vs Persija Jakarta

5/11/2021 - Persija Jakarta Vs Barito Putera

4 dari 4 halaman

Simak Posisi Persija Jakarta di BRI Liga 1

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer