Bola.com, Magelang - Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro, menyayangkan hasil imbang 1-1 yang diraih timnya saat melawan Persiraja Banda Aceh, Sabtu (16/10/2021). Widodo mengaku, siap melakukan evaluasi menyeluruh dalam timnya.
Bermain di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Persita Tangerang harus kebobolan lebih dulu pada menit kelima. Paulo Henrique berhasil mencatatkan namanya di papan skor setelah menjebol gawang Persita.
Baca Juga
Advertisement
Gol itu membuat Persita bangkit dan sukses mencetak gol penyeimbang pada menit ke-41 melalui Alex Goncalves. Sayangnya, pada babak kedua Persita gagal menambah gol meskipun banyak memiliki peluang.
"Memang kami sebagai tim tuan rumah seyogyanya bisa memenangi pertandingan. Akan tetapi, inilah sepak bola di mana kita sudah berusaha, akan tetapi hasil tidak berpihak pada kemenangan," kata Widodo C. Putro.
"Apapun itu karena kompetisi masih panjang, kami harus terus mengevaluasi. Apa sih kekurangannya dan apa sih yang harus kami lakukan," ucap Widodo.
Tambahan satu poin membuat Persita Tangerang kini berada di peringkat kesembilan dengan sembilan angka. Namun, posisi tersebut berpeluang berubah karena ada tim yang belum memainkan duel pekan keenam BRI Liga 1 2021/2022.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kabar Alex Goncalves
Pelatih Widodo Cahyono Putro punya alasan khusus mengganti Alex Goncalves saat Persita Tangerang menghadapi Persiraja Banda Aceh. Pemain asal Brasil itu ditarik keluar pada menit ke-70 dan digantikan oleh Chandra Waskito.
Widodo menyebut, ada masalah cedera pada sang pemain. Namun, Widodo berharap situasi itu tak parah sehingga siap dimainkan pada laga selanjutnya.
"Memang Alex tadi sudah bicara ke saya ada sinyal stretch sedikit di otot pahanya. Saya juga untuk protect ke dia untuk pertandingan berikutnya jadi saya ganti dia dan saya masukkan Kito," tegas Widodo.
Advertisement
Lakukan Rotasi
Persita Tangerang akan menghadapi Persikabo 1973 pada laga selanjutnya di BRI Liga 1 2021/2022. Pelatih Widodo Cahyono Putro memberi sinyal akan merotasi pemain untuk laga itu.
Skema rotasi dilakukan untuk mengantisipasi cedera pemain. Apalagi jadwal antarpertandingan pada seri kedua BRI Liga 1 2021/2022 sangat mepet.
"Yang jelas ke depan ini kami terus step by step merotasi pemain, karena kompetisinya dekat. Jadi, itu yang kami lakukan selama ini," ujar Widodo.
Simak Posisi Persita Tangerang di BRI Liga 1
Advertisement