Bola.com, Dushanbe - Timnas Indonesia U-23 tinggal menghitung hari sebelum menghadapi Australia U-23. Pelatih Shin Tae-yong meminta para pemain untuk lebih kerja keras dan fokus.
Sebelum menantang Australia U-23, Timnas Indonesia U-23 berhasil menyapu bersih dua uji coba melawan Tajikistan U-23 pada 19 Oktober 2021 dan Nepal U 23 tiga hari berselang.
Baca Juga
Advertisement
Tim berjuluk Garuda Muda itu mampu mengalahkan Tajikistan U-23 2-1 dan Nepal U-23 2-0.
"Dari dua uji coba ini, saya telah mendapatkan bagaimana perkembangan pemain dalam memainkan pola permainan sesuai keinginan saya," kata Shin Tae-yong dinukil dari laman PSSI.
Timnas Indonesia U-23 akan berhadapan dengan Australia U-23 dalam Grup G Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 pada 26 dan 29 Oktober 2021 di Pamir Stadium, Dushanbe, Tajikistan.
"Banyak evaluasi dan saya akan perbaiki saat latihan. Kami harus lebih kerja keras dan fokus untuk melawan Australia U-23," jelas Shin Tae-yong.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Permintaan PSSI
Senada dengan Shin Tae-yong, Mochamad Iriawan selaku Ketua PSSI juga berharap Witan Sulaeman dkk dapat berlatih maksimal dan menjaga konsentrasi untuk menghadapi Australia U-23.
"Shin Tae-yong pasti ada evaluasi untuk para pemain dari dua uji coba ini," tutur Iriawan, masih dinukil dari laman PSSI.
"Yang penting pemain Timnas Indonesia U-23 selalu fokus, kerja keras, disiplin, dan ikuti instruksi pelatih. Saya yakin meraih hasil terbaik melawan Australia U-23," imbuhnya.
Advertisement