Sukses


3 Pemain dan Pelatih Terbaik Pekan Kesembilan BRI Liga 1: Satu Kiper Lokal Diapit Dua Legiun Asing

Bola.com, Jakarta - Seluruh pertandingan pada pekan kesembilan BRI Liga 1 2021/2022 selesai digelar. PSIS Semarang akhirnya menelan kekalahan perdana oleh tim yang kini belum terkalahkan, Persib Bandung.

Persib sukses mengalahkan PSIS dengan skor tipis 1-0 berkat gol cantik Febri Hariyadi. Mereka sempat memuncaki klasemen BRI Liga 1 2021/2022, namun kemenangan Bhayangkara FC atas Borneo FC membuat Maung Bandung harus rela turun ke posisi kedua.

Hari bahagia juga dirasakan oleh Madura United yang akhirnya kembali ke jalur kemenangan di BRI Liga 1. Klub berjulukan Laskar Sape Kerap itu berhasil menaklukkan Persiraja Banda Aceh dengan skor 2-1.

Sementara itu, tren positif Arema FC terhenti setelah ditahan Persita Tangerang dengan skor 2-2. Meski demikian, Arema FC tetap berada di posisi keempat dengan jumlah 16 poin dan Persita naik ke posisi tujuh dengan nilai 13 angka.

Pada pertandingan lain, Bali United berhasil memperbaiki peringkat di tabel klasemen setelah mengalahkan PSS Sleman dengan skor 2-0. Klub berjulukan Serdadu Tridatu itu naik ke posisi enam dengan koleksi 15 poin, sedangkan PSS berada di posisi ke-15 dengan jumlah delapan poin.

Pekan kesembilan BRI Liga 1 2021/2022 juga memunculkan tiga pemain plus satu pelatih paling menonjol. Siapa saja mereka? Berikut ini ulasannya:

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Hugo Gomes dos Santos Silva

Gelandang Madura United, Hugo Gomes dos Santos Silva alias Jaja, tampil mengesankan saat menghadapi Persiraja Banda Aceh pada pekan kesembilan BRI Liga 1 2021/2022. Meski tidak mencetak gol, ia menjadi sosok sentral di bali kemenangan tersebut.

Bayu Gatra dan Rafael Silva merupakan dua pencetak gol Madura United ke gawang Persiraja. Sementara Husnuzhon menjadi satu-satunya pencetak gol buat kubu Laskar Rencong.

Dinukil dari Lapangbola.com, Jaja melepaskan 62 passing sukses. Jumlah itu adalah yang terbaik di antara pemain lainnya pada pekan kesembilan.

Catatan itulah yang membuat Bola.com memilih Jaja sebagai satu dari tiga pemain terbaik pekan kesembilan BRI Liga 1 2021/2022.

Jaja dikenal sebagai gelandang kreatif yang dimiliki Madura United. Berperan di lini tengah, Jaja kerap menjadi pemain penyeimbang alur serangan.

 

3 dari 6 halaman

Taisei Marukawa

Sukses Persebaya membungkam Persija tak lepas dari andil gelandang serang asal Jepang, Taisei Marukawa. Tak cuma mencetak gol, ia juga menjadi figur sentral pada pertandingan tersebut.

Persebaya Surabaya sukses meneruskan catatan tak terkalahkan kontra Persija Jakarta dalam enam laga beruntun. Terbaru, Bajul Ijo menang tipis 1-0 pada pekan kesembilan BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (26/10/2021) malam.

Gol semata wayang pertandingan ini dicetak oleh Taisei Marukawa pada menit ke-25. Dia mengecoh kiper Andritany Ardhiyasa sebelum menceploskan bola ke gawang.

Pada laga tersebut, terutama babak pertama, mayoritas serangan Persebaya selalu bermula dari kakinya. Ia kemudian mengirimnya kepada Jose Wilkson atau mengeksekusinya langsung.

Rezaldi Hehanusa, bek kiri Persija yang jadi lawannya malam itu, dibuat tak berkutik. Berulang kali pemain yang akrab disapa Bule itu dilewati dengan mudah.

 

4 dari 6 halaman

Joko Ribowo

Jika bukan karena Joko Ribowo, mungkin gawang PSIS sudah tiga kali kebobolan oleh Persib. Ya, kiper yang sejatinya bermain sebagai pelapis Jandia Eka Putra yang belum pulih betul dari cedera itu justru tampil impresif.

Joko Ribowo tampil memesona pada pekan sebelumnya, di mana PSIS mengalahkan Barito Putera 1-0. Tak heran namanya kembali dipercaya pelatih Ian Gillan pada duel sarat gengsi menghadapi Persib.

Adapun tiga saves dicatatkan kiper kelahiran Demak, Jawa Tengah ini. Gol yang bersarang ke gawangnya pun dinilai terlalu sulit untuk ditahan.

 

5 dari 6 halaman

Aji Santoso

Mengalahkan Persija tentu bukanlah hal mudah karena berisi banyak pemain top macam Marko Simic dan Riko Simanjuntak. Namun Aji Santoso, berkat taktiknya di atas lapangan, mampu membuat Macan Kemayoran tak bertaring.

"Saya menekan mental pemain sebelum hadapi Persija. Kita tahu skuat Persija dihuni pemain bagus pemain berkualitas. Persebaya Surabaya juga bagus. Mereka harus yakin percaya sama teman sendiri. Dan ini terlihat pada kekompakan kami dalam bertahan dan menyerang," ungkapnya setelah pertandingan.

Kemenangan atas Persija sekaligus meneruskan catatan tak terkalahkan kontra Persija Jakarta dalam enam laga beruntun. Terbaru, Bajul Ijo menang tipis 1-0 dalam pekan kesembilan BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (26/10/2021) malam.

Persebaya Surabaya bermain sangat efektif dalam pertandingan ini. Selama babak pertama, mereka mengandalkan serangan yang kerap dilancarkan melalui Taisei Marukawa yang beroperasi di sayap kanan. Tapi, serangan itu mengendur di babak kedua.

Peran tiga gelandang lokal Persebaya juga sangat penting dalam upaya mengimbangi permainan Persija. Ketiganya adalah Rendi Irwan, Muhammad Hidayat, dan Alwi Slamat. Lalu, Hambali Tolib baru masuk di menit ke-68 mengganti Rendi.

Padahal, Persebaya sebenarnya kehilangan dua gelandang andalan yakni Bruno Moreira dan Ricky Kambuaya yang mendapat larangan bertanding. Di sinilah kecerdikan dan kecermatan Aji meramu taktik dan komposisi pemain yang tepat.

“Stok gelandang kami hanya menyisakan Rendi dan Hambali, ada juga Dicky pemain muda. Saya mengambil keputusan memainkan Rendi sebagai gelandang serang dibantu Hidayat dan Alwi sebagai gelandang bertahan. Alhamdulillah, tiga pemain ini tampil bagus sepanjang pertandingan,” ujar Aji.

6 dari 6 halaman

Persaingan di BRI Liga 1 2021/2021

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer